Avelinus Yuvensus, selaku salah satu orang tua murid di SMP Seminari Bunda Segala Bangsa Maumere mengaku sangat kecewa dengan tindakan pendamping anaknya.
Terlihat raut wajah kekecewaan Avelinus dilihat dari kanal YouTube KOMPAS TV, Selasa (25/2/2020).
"Jelas, saya sangat kecewa dengan tindakan anak-anak, anak saya, saya tidak tahu jelas memakan atau tidak, tapi disuruh makan kotoran manusia," ungkap Avelinus.
Avelinus kecewa karena para pembimbing yang dipercayai untuk mengajari anaknya malah melakukan hal yang tidak manusiawi.
"Pendamping-pendamping yang notabene itu kan dipercayakan oleh lembaga menjadi sahabatnya mereka itu," ungkap Avelinus.
Avelinus juga mengungkap bahwa para orangtua meminta dua oknum tersebut dikeluarkan dari sekolah.
"Harus dikeluarkan, pihak sekolah pertama kan memang karena mereka sudah kelas tiga, hasil akhirnya (dikeluarkan)," ungkap Avelinus.