Find Us On Social Media :

Bak Jatuh Tertimpa Tangga, Usai Viral Terbata-bata Baca Pancasila, Pemprov Sumbar Tak Akui Kalista Wakili Sumbar di Ajang Puteri Indonesia

Kalista Iskandar

Bahkan tak sedikit pula warganet yang menghujat dan mencacinya karena tak hafal pancasila, yang menjadi dasar negara ini.

Meski begitu, tak sedikit pula yang justru membela dan memberikan dukungan pada Kalista.

Termasuk juga presenter sekaligus jurnalis kondang Najwa Shihab.

Lewat unggahan di Instagram pribadinya, Najwa memberikan pembelaan dan opininya soal kegagalan Kalista.

Menurutnya hal itu wajar terjadi karena setiap orang pasti akan grogi bila berada di atas panggung sebesar itu.

Baca Juga: Selalu Mangkir Saat Ditanya Tentang Kematian Zefania dan Kasus KDRT, Arya Claproth Tiba-Tiba Laporkan Karen Pooroe Atas Kasus Perzinaan

Bak jatuh tertimpa tangga, keikut sertaan Kalista Iskandar di ajang bergengsi Puteri Indonesia ini justru tak diakui oleh Pemerintah Provinsi Sumatera Barat.

Padahal seperti diketahui Kalista merupakan wakil dari wilayah tersebut.

Menutip dari TribunPadang.com, Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sumatera Barat (Sumbar) mengaku tidak mengetahui Kalista Iskandar utusan Sumatera Barat di ajang Pemilihan Puteri Indonesia (PPI) 2020.

Kepala Biro Humas Setdaprov Sumbar Jasman Rizal mengatakan, Pemprov Sumbar dalam hal apapun tidak pernah terlibat.

Baik langsung maupun tak langsung, ataupun mengutus perwakilannya ke ajang PPI tersebut.

Jasman juga menegaskan bahwa Pemprov Sumbar tidak pernah memberikan rekomendasi ataupun izin kepada seseorang ataupun lembaga untuk mewakili provinsi Sumatera Barat dalam ajang PPI tahun 2020.