Melansir dari Gridhealth dalam artikel '4 Khasiat Dahsyat Biji Nangka Yang Juga Baik Bagi Penderita Diabetes', hasil studi Universitas Sri Jayewardenepura di Sri Lanka bahwa ternyata biji nangka mengandung 4,7% protein (FW), 11,1% total serat makanan (FW) dan 8% pati resisten (FW).
Biji nangka juga disebut sebagai sumber tepung yang baik (22%) dan serat makanan.
Bahkan makanan olahan biji nangka dikatakan memiliki Indeks Glikemik (GI) yang rendah.
Hal ini tentu menjadi kabar baik bagi mereka penderita penyakit diabetes melitus.
Selain itu, biji nangka juga disebut memiliki manfaat bagi masalah pencernaan tubuh.