Find Us On Social Media :

Jangan Mau Dibohongi! Begini Ciri-Ciri Hand Sanitizer Abal-abal yang Justru Bisa Bikin Rusak Kulit!

Hati-hati dalam membeli hand sanitizer.

Penggunaan Hand Sanitizer yang Aman

Sebelumnya, Ketua Tim Pakar Gugus Penanganan Covid-19, Prof. Wiku Adisasmito, menerangkan hand sanitizer merupakan salah satu antiseptik.

Antiseptik sendiri adalah senyawa kimia yang berfungsi menghambat atau memperlambat pertumbuhan mikro organisme pada jaringan tubuh hidup, seperti kulit.

"Antiseptik dapat digunakan untuk cuci tangan, membersihkan permukaan kulit yang terluka, dan mengobati infeksi di rongga mulut," terang Wiku dalam konferensi pers yang disiarkan di kanal YouTube BNPB, Senin (30/3/2020) siang.

Baca Juga: Jadi Bagian Tubuh yang Diserang Corona, Begini Cara Bersihkan Paru-paru!

"Antiseptik memiliki dua bentuk, sabun batang atau cair dan bentuk cairan hand sanitizer yang ada di pasaran," tambahnya.

Wiku menyampaikan, BPOM sudah mengeluarkan surat edaran mengenai cara pembuatan hand sanitizer yang sesuai anjuran WHO.

Berikut bahan-bahan hand sanitizer yang dianjurkan:

1. Etanol 96%

2. Gliserol 98%

3. Hidrogen peroksida 3%

4. Air steril atau aquades