Find Us On Social Media :

Meski Sudah Dinyatakan Sembuh, Pasien Usia Muda Ternyata Berpotensi Kembali Positif Covid-10 dengan Gejala Ringan

Ilustrasi coronavirus

 

GridFame.id – Sejak kemunculannya, virus corona telah memakan banyak korban di seluruh dunia.

Hingga kini, virus yang berasal dari Wuhan, China ini pun masih menjadi momok untuk seluruh negara di dunia.

Termasuk Indonesia, yang mana kasus positif Covid-19 telah mencapai ribuan orang dengan ratusan korban meninggal dunia.

Saat ini, pemerintah pun masih berusaha keras untuk menekan angka tersebut dengan menerapkan sejumlah kebijakan.

Baca Juga: Tak Benar-benar Bebas Corona, Kota Solo Kembali Temukan Pasien Positif Covid-19 Setelah Dinyatakan Nol Kasus

Ironisnya, di tengah wabah yang masih merajalela, sebuah kabar kurang baik justru datang dari para ahli yang meneliti virus corona.

Ya, melansir dari Kompas.com, dari sebuah penelitian yang dilakukan oleh peneliti dari China dan Amerika Serikat, ditemukan fakta terbaru bahwa 14,5 persen dari pasien yang telah sembuh dari Covid-19 bisa kembali terinfeksi virus corona jenis baru penyebab Covid-19.

Penelitian tersebut dilakukan terhadap 262 orang yang diamati selama dua minggu.