Find Us On Social Media :

Pantas Pasien Covid-19 Makin Meningkat, Jubir Presiden Ungkap Alasannya: 'Pergerakan Orang Tanpa Gejala'

Ilustrasi corona

GridFame.id - Persebaran virus corona di seluruh dunia memang membuat was-was.

Pemerintah telah mengeluarkan imbauan untuk melakukan isolasi mandiri dan juga pembatasan kontak.

Tetapi, imbauan pemerintah ini sepertinya belum dijalankan oleh beberapa orang.

Pasalnya, menerapkan pembatasan kontak memang paling efektif karena infeksi Covid-19 kemungkinan tidak menunjukkan gejala apapun atau asimtomatik.

Baca Juga: Abaikan Imbauan Pemerintah, Viral Warga Berkerumun Sambut Eva Yolanda LIDA Ditengah Wabah Corona, Netizen: 'Kok Bisa Langsung Pulang?'

Dikutip dari Business Insider, Minggu (5/4/2020) melalui Kompas.com, banyak orang tak sadar dirinya terinfeksi Covid-19 karena tidak merasakan gejala apapun.

Hal ini dibenarkan oleh Robert Redfield selaku direktur dari Centers of Disease Control and Prevention (CDC).

Redfield bahkan meeliti bahwa sedikitnya 25 persen yang terinfeksi virus corona tidak memiliki gejala sama sekali.