Find Us On Social Media :

Renggut Nyawa Olga Syahputra Hingga Glenn Fredly, Kenali 8 Faktor yang Bisa Meningkatkan Risiko Terserang Meningitis!

Glenn Fredly dan Olga Syahputra meninggal karena meningitis

GridFame.id - Penulis lagu sekligus penyanyi, Glenn Fredly tutup usia pada Rabu (08/04/2020) malam di RS Setia Mitra.

Pemilik nama lengkap Glenn Fredly Deviano Latuihamallo, ini diketahui meninggal dunia akibat penyakit meningitis yang dideritanya.

Tak hanya Glenn Fredly, sebelumya meningitis juga merenggut nyawa aktor sekaligus komedian Olga Syahputra pada 2015 silam.

Baca Juga: Bukti Orang Baik, Sosok Ini Ungkap Glenn Fredly Sempat Telepon Satu-satu Tamu Undangan Pernikahannya Untuk Sampaikan Hal Ini

Merujuk pada situs kesehatan webmd.com, berikut ini delapan faktor yang dapat meningkatkan risiko seseorang terserang meningitis:

1. Genetika.

Beberapa orang mungkin mewarisi kecenderungan untuk mendapatkan meningitis.

Jika mereka berhubungan dengan organisme yang dapat menyebabkan infeksi, mereka akan mudah terinfeksi.