GridFame.id - Pandemi corona meninggalkan banyak dampak bagi masyarakat Indonesia bahkan dunia.
Sejumlah publik figur juga turut merasakan dampak dari adanya wabah virus corona (covid-19) ini.
Diantaranya, Raffi Ahmad, Luna Maya, Ivan Gunawan, Dewi Perssik dan juga aktor tampan Reza Rahadian.
Sebagai seorang pekerja seni, pekerjaannya tidak bisa ia lakukan di rumah seperti kebanyakan orang.
Namun kini ia tak bisa menjalani sejumlah syuting yang telah dijadwalkan jauh-jauh sebelumnya.
Bahkan ia juga mengaku harus kehilangan beberapa pekerjaan akibat pandemi corona ini.
Belum lama ini, Reza mengungkapkan kesedihannya di tengah pandemi corona ini melalui tayangan youtube sahabatnya, Robert Harianto.
Selama masa PSBB ini, Reza mengaku dirinya yang tinggal terpisah dari kedua orang tuanya tidak berani untuk kembali karena takut menjadi carrier (pembawa virus).
Sebagai orang yang biasa produktif, dirinya kini telah kehabisan ide untuk menghabiskan waktu selama masa isolasi.
"Gue udah mulai bingung ngapain lagi, gue udah bongkar-bongkar enggak tahu berapa kali, beresin lagi-beresin lagi, pindah lagi, atur set ruang tamu gitu lah," ujar Reza.
Reza cukup menyadari bahwa pandemi ini tak akan segera hilang dalam waktu dekat, namun dirinya tetap bersyukur.
"Salah satu yang gue syukuri adalah gue masih punya saving untuk sekiranya memenuhi kehidupan sehari-hari gue," ungkapnya.
"Gue sampai meeting sama nyokap. Gue sampai meng-cut budget tim gue yang enggak terlalu penting buat fokus aja sama masalah makanan, gue harus bertahan sama cash-flow yang ada," tambahnya.
Hal ini lantaran dirinya tak mendapatkan pemasukan karena harus kehilangan sejumlah pekerjaan.
"Empat (pekerjaan), dua belum sempat syuting, dua udah mulai syuting tapi ke pending, satu udah selesai syuting tapi belum rilis. Eh lima..ya," terang Reza pada Robert.
Walaupun kehilangan sejumlah pekerjaan yang menyebabkan pemasukannya berkurang drastis Reza masih sempat memikirkan orang lain.
"Kemarin gue sempat whatsapp nyokap gue, ma kakak sedih banget ada banyak orang yang benar-benar susah sama kondisi ini dan kakak ngerasa belum bisa berbuat banyak buat hal ini," ungkap Reza.
"Terus nyokap gue cuma jawab, iya nak berdoa untuk hidup mereka agar selalu dilindungi oleh Allah, gitu," tambahnya.
Reza merasa dirinya masih jauh lebih beruntung dibandingkan banyak orang diluar yang masih harus berjuang mencari nafkah di tengah pandemi.
"Menurut gue ketika gue punya kehidupan yang lebih baik, gue jadi lebih sensitif sama kehidupan orang-orang di momen terutama kayak begini," jelasnya.
Reza sendiri rupanya memiliki keinginan terpendam untuk menjadi Menteri Sosial agar dapat lebih membantu banyak orang.
Dirinya sendiri bahkan selama ini berusaha bergerak untuk membantu masyarakat terdampak covid-19 tanpa memberitahukan hal tersebut pada publik.