Find Us On Social Media :

Resmi Dibuka Hari Ini, Begini Cara Pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 2

Kartu Prakerja

GridFame.id - Virus corona yang menyebar di Indonesia ini mempengaruhi segala sendi kehidupan masyarakat.

Termasuk dari segi ekomoni, masyarakat pun banyak merasakan dampaknya.

Mulai dari berkurangnya penghasilan bahkan sampai banyaknya terjadi pemutusan kerja.

Karenanya, pemerintah pun membuat kebijakan untuk memberi penghasilan bagi masyarakat yang terkena PHK lewat kartu prakerja.

Pendaftaran program Kartu Prakerja gelombang kedua resmi dibuka hari ini, Selasa (21/4/2020).

Sebelumnya, pendaftaran Kartu Prakerja gelombang II dijadwalkan Senin (20/4/2020) kemarin.

Mundurnya pendaftaran tersebut menurut Direktur Komunikasi Program Kartu Prakerja Panji Winanteya Ruky karena pihaknya masih dalam proses verifikasi data penerima manfaat Kartu Prakerja gelombang pertama.

Baca Juga: Sedang Lockdown di Rumah, Ashanty Nangis-nangis Bagikan Kabar Duka: 'Lagi Keadaan Begini Dapet Kabar Sedih Terus'

Baca Juga: Dirundung Sedih, Ashanty Ungkap Ketakutannya: 'Jangan Biarkan Aku Kehilangan Orang yang Aku Sayangi Lagi'

"Gelombang kedua jadinya besok (hari ini-red), karena kami masih dalam proses mengolah data untuk gelombang pertama," ujar Panji dalam video conference, Senin.Hingga Kamis lalu, terdapat 5,96 juta orang yang telah melakukan registrasi program kartu prakerja dengan 4,42 yang sudah melalui tahap verifikasi e-mail.

Dari data tersebut, dari 3,29 juta yang telah melalui tahap verifikasi Nomor Induk Kependudukan (NIK), sebanyak 2,78 juta berhasil lolos untuk melalui proses pengacakan sistem untuk bergabung sebagai peserta gelombang pertama program Kartu Prakerja.