Find Us On Social Media :

Waspada Gelombang Kedua Virus Corona, Prediksi Prediksi Puncak Pandemi di Indonesia, Akan Lebih Cepat dengan Catatan Tak Ada yang Mudik!

Ilustrasi virus corona di Indonesia

GridFame.id - Hingga kini virus corona di Indonesia masih jadi perhatian kkusus.

Infeksi virus corona jenis baru pertama kali dikonfirmasi di Indonesia pada 2 Maret 2020.

Hari ini, Sabtu (2/5/2020), tepat 2 bulan virus corona terkonfirmasi di Tanah Air.

Sebarannya telah menjangkau seluruh provinsi.

Baca Juga: Jelang Idul Fitri di Tengah Pandemi, Kemenaker Umumkan Pertaturan Terkait THR untuk Para Pekerja dan Buruh, Akan Ada Kesepakatan Bagi Perusahaan yang Tak Mampu

Data hingga Jumat (1/5/2020) sore, tercatat ada 10.551 kasus Covid-19 di Indonesia.

Dari jumlah itu, sebanyak 8.160 orang masih menjalani perawatan, 800 orang meninggal dunia, dan 1.591 orang telah dinyatakan sembuh.

Indonesia disebut belum mencapai puncak pandemi.

Masyarakat diingatkan untuk terus disiplin serta mewaspadai gelombang kedua penyebaran virus corona.