Find Us On Social Media :

Tak Habis Pikir! Ayah Ini Telantarkan Bayinya di Kamar hingga Tewas Kelaparan & Wajahnya Digigit Tikus

Ilustrasi bayi

GridFame.id - Masyarakat Brisbane kembali dihebohkan dengan penemuan gadis kecil yang ditelantarkan oleh orangtuanya sendiri.

Mark James Dunn (43), selaku ayah gadis tersebut, dituduh telah membunuh putrinya, Willow Dunn, dua hari sebelum mayatnya ditemukan. 

Dikutip dari Daily Star melalui Wartakotalive.com, Willow ditemukan di rumahnya di Brisbane, Rabu (27/5/2020).

Baca Juga: Nenek, Anak, dan Cucu Ditemukan Tergeletak di Tengah Jalan Saat Pandemi, Ternyata Tewas Karena Ini

Willow ditemukan tewas kelaparan dan membusuk di ranjangnya sendiri.

Selain itu, polisi juga mengungkap bahwa ada luka yang dalam di tulang pinggulnya.

Tak hanya itu, polisi bahkan menemukan wajah gadis tersebut dimakan tikus di ranjangnya.

Diketahui bahwa Willow menderita Down Syndrome.

Polisi mengungkap bahwa tubuh anak kecil yang membusuk tersebut menunjukkan tanda-tanda kekurangan gizi yang parah dan penelantaran.

Diyakini bahwa Dunn meninggalkan putranya dua hari tanpa diberi apapun.

Saat ini, pihak detektif sedang menelusuri penyebab kematian Willow.

Baca Juga: Sepelekan Imbauan Pemerintah, Setengah Tamu Undangan Positif Covid-19 & 3 Orang Tewas Gara-gara Hadiri Pesta Ultah

Polisi juga berspekulasi bahwa Dunn telah membakar kulit kepala putrinya.

Pada hari Senin lalu, Mark didakwa dengan pasal pembunuhan.

Sang tetangga, menceritakan bahwa keluarga Mark tidak terlalu diketahui oleh masyarakat.

Apalagi, mereka tinggal di tempat dan jalananan yang cukup sepi.

Diketahui bahwa ibu dari Willow telah meninggal setelah mengalami komplikasi saat melahirkan.

Seorang penduduk, Kathy Cowell bahkan sengaja datang ke rumah mereka untuk menghormati kepergian Willow.

"Itu cara yang menyedihkan bagi seorang gadis kecil untuk pergi," ucap Cowell dikutip dari 10 News.

Baca Juga: Satu Keluarga Tewas Usai Makan Ikan Buntal di Banyuwangi, Ternyata Ini Penyebabnya, Tak Boleh Sembarangan Masak Ikan ini

Dikutip dari 7News, Kepala Eksekutif Organisasi Down Syndrome Queensland, Daryl Steff mengungkap bahwa kematian Willow sangat tak bisa diterima.

Pasalnya, sebelumya keluarga Dunn sempat menyambangi badan amal tersebut.

"Kami sangat sedih dengan kematian Willow. Tidak dapat diterima bagi seorang anak untuk mati terlepas dari kecacatannya," ucap Steff.

Baca Juga: Kronologi Ulang Tahun yang Berujung Maut, Prank Sampai Tercebur Kolam Underpass Kulur

 

Artikel ini telah tayang di Wartakotalive dengan judul Miris, Bayi 4 Tahun Sengaja Ditelantarkan Orangtuanya Mati Kelaparan dengan Wajah Digigit Tikus