GridFame.id - Kehidupan rumah tangga Raffi Ahmad dan Nagita Slavina sering menjadi sorotan masyarakat.
Keduanya diketahui menjadi salah satu pasangan artis paling kaya di Indonesia.
Tak hanya berprofesi sebagai artis, keduanya diketahui memiliki berbagai bisnis yang keuntungannya tak sedikit.
Sebelum menikah dengan Raffi Ahmad, Nagita memang sudah dikenal sebagai anak dari keluarga kaya raya.
Nagita bahkan melanjutkan kuliahnya di salah satu univeristas terbaik di Australia yaitu Australian National University.
Sebelum menikah, kehidupan pribadi Nagita memang jarang sekali tersorot oleh publik.
Pernikahan Nagita dan Raffi juga cukup menarik perhatian masyarakat.
Nagita yang dikenal kalem dan tak neko-neko itu memilih menikah dengan Raffi Ahmad yang baru saja keluar dari rehabilitasi narkoba.
Ditambah lagi, Raffi memiliki cap playboy kelas kakap yang memiliki mantan segudang.
Namun, setelah menikah, perubahan dalam diri Raffi juga terlihat sangat banyak.
Nagita nampaknya memberikan dampak yang baik bagi kehidupan Raffi yang sekarang tidak lagi neko-neko.
Cinta Nagita dan Raffi ternyata tak ada kaitannya dengan materi.
Di balik itu semua siapa sangka bahwa Nagita lebih kaya dari Raffi Ahmad.
Kekayaan Nagita diungkap oleh Melaney Ricardo di kanal YouTube Rans Entertainment, Sabtu (30/5/2020) dikutip dari TribunJakarta.com.
Melaney bahkan menyindir Raffi bahwa kekayaan Nagita sudah sejak dulu kala sebelum menikah dengan Raffi.
"Dan mohon maaf sebelum kawin sama lu, Gigi udah sekolah di Canberra," ujar Melaney.
Melaney menambahkan kekayaan Nagita semakin menumpuk lantaran Raffi Ahmad ikut menyerahkan aset dan hartanya atas nama istrinya.
"Pasti harta lu atas nama Nagita Slavina?" tebak Melaney.
Melaney menyebut Raffi memiliki beberapa kesamaan dengan Hotman Paris yang menyerahkan segala hartanya pada istri.
"Kayaan dia, karena Bang hotman sama istrinya juga kayaan istrinya," jawab Melaney.
Artikel ini telah tayang di Tribunjakarta.com dengan judul Sebut Nagita Lebih Kaya dari Raffi Ahmad, Melaney Ricardo: Gigi Kuliah di Canberra, Lo Sekolah Gak?