Find Us On Social Media :

Ashanty Pontang-panting Bikin Aurel Percaya Diri jadi Penyanyi, Anang Hermansyah Bak Beri Pukulan Telak: 'Aurel Itu Hits, Terkenal Karena Keluarga!'

Aurel dan Anang

GridFame.id - Aurel Hermansyah tengah menjadi sorotan publik beberapa waktu terakhir.

Single baru miliknya yang berjudul Kepastian sukses menduduki trending YouTube 1 Indonesia.

Bahkan lagu barunya itu juga diputar dilebih dari 5 negara sampai masuk ke trending YouTube Global.

Kesuksesan Aurel dengan single barunya itu memberikan semangat tersendiri untuk putri sulung Anang dan Krisdayanti itu.

Baca Juga: Bukan Hanya Banjir Hadiah Mewah dari Anang Ashanty, Aurel Hermansyah Makin Girang dapat Ucapan dari Sahabat Krisdayanti Ini: 'Terima Kasih Diva Indonesia!'

Seperti diketahui, sang ibu sambung, Ashanty mengungkapkan bahwa ternyata selama ini Aurel selalu tak percaya diri dengan bakatnya.

Ia bahkan beberapa kali gemetar saat diminta tampil di atas panggung.

Ashanty menjadi orang yang paling getol mendorong Aurel untuk bisa mengembangkan bakat bernyanyi yang ia miliki.

Usai meraih kesuksesan di lagu pertamanya, Aurel Hermansyah ingin segera merilis lagi karya-karya lain.

Hal itu ia ungkapkan pada sang ayah, Anang Hermansyah dalam tayangan YouTube The Hermansyah A6 yang diunggah pada (10/07/2020).

Awalnya Aurel mengaku dirinya sangat bahagia mengetahui lagu barunya sukses sampai menjadi trending dalam waktu sekejap.

"Alhamdulillah aku bisa menunjukkan pada masyarakat, bunda dan pipi kalau aku sampai kayak gini karena pikiran banyak orang 'udahlah Aurel anaknya Anang', aku sampai gak nyangka sampai trending nomor satu," ungkap Aurel Hermansyah.

"Berarti trending itu bukan targetmu?" tanya Anang.

Baca Juga: Seolah Tak Masalah KD Belum Ucapkan Ultah, Aurel Pamer Kebahagiaan karena Kejutan Anang & Ashanty: 'Terima Kasih Keluargaku!'

"Enggak, itu kayak mimpi. Wah, mungkin orang menunggu karyaku karena sudah lama gak nyanyi. Terakhir yang serius itu pas SMP ketika sama Pipi," jelasnya.

Mendengar penjelasan putrinya itu, Anang sontak penasaran apa yang sebenarnya diharapkan kekasih Atta Halilintar itu.

"Kamu ingin jadi apa?" tanya Anang.

"Mau jadi penyanyi. Aku ingin buktikan aku bisa karena banyak orang beranggapan aku bisa karena jadi anaknya Anang," ujar Aurel.

Anang Hermansyah lantas mengatakan kalimat pedas yang membeberkan kelemahan Aurel dibalik bakat terpendamnya sebagai penyanyi itu.

"Jadi sebenarnya saat ini Aurel itu hits, terkenal karena keluarga iya, yang jadi permasalahan itu konteksnya kamu punya suara bagus. Tetapi kamu tak punya effort lebih untuk jadi penyanyi," tegas Anang Hermansyah.

Selama ini, Anang merasa Aurel tak serius untuk menjadi seorang penyanyi dan kerap mengabaikan nasihat yang ia berikan.

"PD (Percaya Diri) itu urusan lain, tetapi kamu punya kemampuan bernyanyi itu juga urusan lain. Kalau kamu latihan dan punya teknik. Bertahun-tahun aku bilang 'kak main piano', 'kak bangun pagi untuk olahraga' untuk napas yang bagus," terang Anang.

"Pada saat kamu memiliki kesiapan itu, PD kamu nyanyi itu akan hilang dengan sendirinya," sambungnya.

Aurel lantas menyadari bahwa ternyata selama ini dirinya memang masih sangat kurang berlatih dan mempersiapkan diri menjadi penyanyi.

Baca Juga: Ternyata Belum Setuju, Anang Hermansyah Bongkar Satu Syarat yang Belum Dipenuhi Atta Halilintar Untuk Nikahi Aurel

"Jadi aku cuma kurang latihan," ujar Aurel.

"Saya sebenarnya sudah dorong dia jadi penyanyi tetapi masalah di sini (Aurel). Pertarunganmu sangat berat di YouTube, keluarga sudah dorong. Aurel itu cuek dengan cita-citanya itu, lebih ada ibu-ibu banyak berharap kamu jadi penyanyi besar. Aku bangga tetapi beban sebagai orang tua," ungkap Anang Hermansyah.

Merasa terbebani karena tak bisa membuat Aurel lebih bekerja keras mencapai mimpinya, Anang nampak kesal setengah mati.

Walaupun begitu ia mendukung Aurel untuk kembali berkarya lebih serius lagi dan mewujudkan mimpinya menjadi penyanyi.

"Bikin lagu itu gampang sekarang, yang berat itu bagaimana kamu mengalahkan dirimu, aku punya waktu setiap pagi untuk olahraga dan vocalizing satu jam. Kamu lakukan itu setiap hari, bisa jadi kamu penyanyi hebat," tandasnya.