1. Bergantung pada olahraga tanpa diet
Penting untuk menerapkan kalori defisit untuk menurunkan berat badan. Ini akan membuat tubuh kita membakar lebih banyak kalori ketimbang kalori yang masuk ke dalam tubuh.
Olahraga memang menjadi cara yang efektif untuk membakar kalori, namun untuk bisa menurunkan berat badan secara signifikan, seseorang harus mengombinasikan olahraga dengan konsumsi kalori yang lebih sedikit.
Sebuah riset menyebutkan, tanpa perubahan pola makan yang cukup, olahraga tidak akan memberikan perubahan berat badan yang substansial bagi sebagian orang.
Seseorang bisa saja menurunkan berat badan dengan olahraga ekstrem tingkat tinggi, namun biasanya akan sulit menurunkan berat badan lebih dari dua kilogram.
Tubuh membakar kalori lebih banyak lewat angka metabolik basal. Angka ini mengacu pada semua proses dalam hidup, seperti pencernaan makanan dan pernafasan.