Find Us On Social Media :

Jangan Pakai Bahan Kimia! 7 Obat Rumahan Maag Ini Bisa Hilangkan Nyeri Seketika, Dijamin Ampuh!

Berita Kesehatan: Inilah 5 obat alami untuk mengatasi sakit maag

GridFame.id - Sakit maag sering kali datang tak terduga.

Sakit yang tak terkira di perut itu tentunya akan membuat segala aktivitas menjadi terganggu.

Saat asam lambung mendadak naik itu pula, kita terkadang takut menyantap makanan apapun karena takut sakitnya akan semakin parah.

Baca Juga: Lupakan Obat! Coba Rendam Kaki di Air Garam yang Hangat Selama 30 Menit Untuk Dapat Obat Rumahan Berbagai Penyakit!

Namun jangan buru-buru makan obat yang ada bahan kimianya!

Ternyata ada obat rumahan dari bahan-bahan alami yang bisa mengatasi sakit maag, lho!

 

Bahan-bahan alami ini juga pastinya dengan mudah kamu temukan di rumah.

Dilansir dari Grid.ID dari laman NDTV Food, berikut deretan makanan pereda sakit maag yang wajib dicoba saat asam lambung naik.

1. Pisang

Siapa yang tak mengenal buah yang satu ini.

Pisang rupanya mengandung zat antasida alami, zat yang sama dalam kandungan obat maag yang sering kamu temui di pasaran.

Kandungan zat antasida dalam pisang inilah yang akan menyeimbangkan kadar asam di lambungmu.

Jika kamu belum mengalami gejala sakit maag, ada baiknya lakukan pencegahan dengan menyantap setidaknya satu pisang setiap harinya.

Baca Juga: Terhindar dari Salah Satu Gejala Covid-19, 5 Bahan Alami Ini Ampuh Jadi Obat Rumahan Atasi Sakit Tenggorokan

2. Daun basil

 

Daun basil adalah bumbu dapur yang kerap dijual di supermarket.

Rupanya daun yang kerap digunakan dalam masakan Italia ini berkhasiat menstabilkan asam lambung.

Kamu hanya perlu merebus 3-4 lembar daun basil ke dalam secangkir air hingga mendidih.

Mengutip laman NDTV Food, rebusan daun basil ini dipercaya ampuh untuk meredakan sakit maag secara instan.

3. Kayu manis

Sama halnya dengan pisang, kayu manis juga mengandung zat antasida alami yang dapat menyeimbangkan kadar asam di lambung.

Tak hanya itu, meminum teh kayu manis secara rutin dipercaya dapat melancarkan pencernaan.

4. Cengkeh

Selama bertahun-tahun, cengkeh kerap digunakan sebagai bahan dalam berbagai obat-obatan tradisional.

Cengkeh rupanya juga ampuh digunakan sebagai obat maag tradisional lantaran bersifat karminatif atau mencegah pembentukan gas di saluran pencernaan.

Jika kamu merasa perutmu mulai kembung karena asam lambung naik, cobalah untuk menenggak sejumput cengkeh dan kapulaga yang telah dihancurkan.

Baca Juga: Bikin Geleng-geleng! Dahsyatnya Khasiat Teh Madu Campur Kunyit jadi Obat Rumahan Cegah Kanker Sampai Alzheimer

5. Jahe

Meski memiliki cita rasa pedas, tetapi jahe rupanya sangat baik bagi pencernaan terutama saat asam lambung mulai naik. 

Mengutip laman NDTV Food, jahe mengandung zat anti nyeri sehingga dapat meredakan perihnya lambung saat sakit maag melanda.

 

Kamu hanya perlu mengunyah seiris jahe segar atau meminum satu sendok air perasan jahe.

Namun, jika dirasa terlalu pedas, kamu bisa melarutkannya dalam secangkir air putih hangat.

6. Susu dingin

Bagi kamu yang tidak toleran terhadap laktosa, susu dapat membantu menstabilkan asam lambung. 

Kandungan kalsium yang tinggi di dalam susu berkhasiat mencegah penumpukan asam di perut.

Minumlah segelas susu saat kamu merasa asam lambungmu mulai naik.

Baca Juga: Rasanya Enak, Siapa Sangka Campuran Gula Merah dengan Susu Panas Bisa Jadi Obat Rumahan Berbagai Penyakit Ini!

7. Air kelapa

Air kelapa dikenal sebagai obat bagi beragam jenis penyakit, mulai dari keracunan makanan hingga sakit maag.

Layaknya reaksi kimia, ketika minum air kelapa, pH di dalam lambung dapat berubah dari asam menjadi basa.

Mengutip laman NDTV Food, air kelapa juga mampu menghasilkan cairan yang melindungi lambung dari paparan zat asam yang berlebihan. (*)

 

 

Artikel ini telah tayang di Grid.id dengan judul Jangan Buru-buru Minum Obat! 7 Makanan Pereda Sakit Maag Ini Wajib Dicoba Saat Asam Lambung Naik