GridFame.id - Kontroversi Hadi Pranoto, pria yang mengaku telah menemukan obat herbal Covid-19 menghebohkan beberapa hari ini.
Tak diketahui jelas latar belakangnya, Hadi disebut sebagai profesor sekaligus ahli mikrobiologi.
Namun, siapa sangaka jika nama Hadi Pranoto sendiri tak tergabung dalam Ikatan Dokter Indonesia (IDI) maupun alumnus IPB.
Sebelumnya, Hadi sempat disebut sebagai lulusan S3 Institut Pertanian Bogor (IPB).
Meski terbongkar identitasnya yang sebenarnya bukan profesor, Hadi masih berkelit dan mengaku penelitiannya memiliki hubungan dengan para peneliti Belanda.
Hal ini terlihat ketika Hadi mengaku mengembangkan penelitiannya lewat laboratorium yang dipinjam dari Belanda.
"Jadi kita mencari senyawa herbal yang ada di Indonesia dan kita kembangkan di tempat laboratorium yang memang punya kemampuan mengurangi herbal tersebut dan kadang kita kembangkan lewat laboratorium yang dipinjam di Belanda.