Find Us On Social Media :

Segera Masuki Tahap 5 Subsidi Gaji Termin II Rp 1,2 Juta Belum Cair? Ini Penjelasan Kemenaker...

Ilustrasi. Bantuan Subsidi Upah (BSU) atau Subsidi Gaji

GridFame.id - Kabar terbaru tentang penyaluran Bantuan Subsidi Gaji/Upah (BSU).

Sejumlah pekerja mengeluhkan belum mendapat Bantuan Subsidi Gaji sebesar Rp 1,2 juta.

Padahal saat ini proses penyaluran Bantuan Subsidi Gaji sudah menuju tahap 5 dan tahap 4 hampir selesai.

Bantuan subsidi upah ( BSU) yang digelontorkan oleh Pemerintah melalui Kementerian Ketenagakerjaan (Kemnaker) saat ini sudah mencapai tahap 4 pada Jumat, (20/11/2020).

Baca Juga: Dua Juta Guru Honorer dan Tenaga Pendidik Non-PNS Terima Bantuan Subsidi Gaji Rp 1,8 Juta, Login Langsung di info.gtk.kemdikbud.go.id Untuk Pencairannya Diketahui, penyaluran BSU termin II tahap 4 sebesar masing-masing Rp 1,2 juta telah diberikan kepada 2.442.289 nomor rekening pekerja yang memenuhi syarat.  Mereka yang mendapatkan BSU adalah pekerja dengan gaji di bawah Rp 5 juta dan terdaftar sebagai anggota BPJS Ketenagakerjaan

Merunut data per 20 November 2020, total penyaluran BSU termin II sebanyak 10.485.136 rekening.