GridFame.id - Kemendikbud telah memperbolehkan sekolah tatap muka mulai Januari 2020.
Meski dibolehkan tatap muka, namun sederet persyaratan wajib dipenuhi oleh pihak sekolah demi keselamatan siswa.
Belakangan diketahui terdapat sekolah yang sudah mulai melakukan simulasi atau percobaan sekolah tatap muka.
Salah satu sekolah menengah pertama (SMP) swasta di Kecamatan Jepara, Kabupaten Jepara, Jawa Tengah, tercatat sebagai klaster baru penyebaran Covid-19.
Juru Bicara Satgas Penanganan Covid-19 Kabupaten Jepara, Moh Ali mengatakan, hal itu diketahui setelah hasil tes swab para pelajar yang berusia 13 hingga 15 tahun itu sudah keluar.
Baca Juga: Dimas Ramadhan Genap 20 Tahun, Raffi Ahmad Bak Berikan Peringatan Keras ke Kembarannya
"Puluhan pelajar SMP swasta itu berasal dari (Kecamatan) Jepara. Hasil swab yang keluar semalam, mereka positif Covid-19," kata Ali saat dihubungi Kompas.com melalui ponsel, Minggu (29/11/2020).
Setidaknya di salah satu SMP ada 15 orang yang dinyatakan positif Covid-19.
Hal ini bermula dari pelaksanaan simulasi sekolah tatap muka yang dilakukan salah satu SMP negeri.
Saat simulasi ada pelajar yang mengalami gejala flu.
Pihak sekolah pun akhirnya melakukan tes swab massal.