GridFame.id - Pedangdut Ayu Ting Ting sempat membuat heboh jagat dunia hiburan karena isu nikah siri bersama Raffi Ahmad.
Isu nikah siri Raffi Ahmad dan Ayu Ting Ting mencuat setelah beredarnya bukti-bukti hubungan gelap mereka di jagat maya.
Bahkan Ayu Ting Ting disebut-sebut rela jadi selingkuhan karena mendapat hadiah mewah dari Raffi seperti tas mewah dan mobil mini cooper.
Tak hanya itu, keduanya juga sempat terbukti sama-sama menghabiskan waktu liburan ke Belanda dan menginap di hotel yang sama.
Cap pelakor matre dan hujatan pun sampai saat ini masih selalu melekat pada diri Ayu Ting Ting.
Dianggap hobi porotin laki orang, belum lama ini Bilqis, anak Ayu Ting Ting justru membongkar sosok yang rela rogoh kocek dalam untuk sang biduan.
Hal ini terbukti dari tayangan vlog YouTube Qiss You TV yang diunggah pada (18/08/2020) saat berkolaborasi dengan Ussy dan Andhika Pratama.
Awalnya, Andhika Pratama mencecar Ayu tentang hadiah termahal yang pernah ia terima dari orang lain.
"Apa kado termahal yang kamu dapatkan dari orang lain? Apa dan siapa? Bukan dari keluarga ya," ujar Andhika Pratama.
Tak langsung menjawab, Ayu Ting Ting justru terlihat salah tingkah seolah takut salah sebut nama.
Pasalnya, ia sempat dikabarkan mendapat hadiah mobil mini cooper dari Raffi Ahmad yang berstatus suami orang.
Sementara itu, mendengar pertanyaan yang diberikan pada ibunya, Bilqis lantas ikut memberi kode jawaban.
"Bunda..bunda (bisik bisik)," ujar Bilqis.
"Siapa? Sini sini bisikin om aja, siapa?" tanya Andhika Pratama pada Bilqis yang terduduk sembari bersandar di tembok.
"Shaheer," ucap Bilqis yang sontak membuat Ussy dan Andhika terbahak-bahak.
Seketika Ayu Ting Ting langsung melotot tak percaya karena anaknya malah membongkar sosok yang disebut memberi hadiah termahal.
"Shaheer dih apaan sih," bantah Ayu Ting Ting menutupi.
"Bukan, adalah mantan (kasih) jam, 50 (juta) lah," timpal Ayu Ting Ting seolah ingin menyudahi sesi itu.
Sementara Bilqis hanya tertawa sembari menutup mulutnya yang sudah keceplosan.
Penuturan Bilqis itu menguatkan dugaan bahwa bukan Raffi Ahmad yang justru memberikan hadiah mahal untuk sang biduan, tetapi pria lain.
Bagaimana menurut Anda?