Ibnu Jamil mengatakan bahwa dirinya tidak tahu mengenai indikasi klub sepak bola tersebut akan berganti nama menjadi Selebritis FC.
"Who knows? Ya itu semuanya hak dari sang pemilik biasanya kayak gitu, kalau pemegang saham terbesar udah punya keputusan dan 50 persen plus satu itu udah sepakat ya bisa aja terjadi," tutur Ibnu.
"Paling sinyal-sinyal aja kan kalau dia mau bikin sesuatu untuk sepak bola Indonesia, ya kita support sebagai teman untuk memajukan sepak bola Indonesia kalau dia sudah tertarik," ungkapnya.
Dirinya mengatakan bahwa bisnis ini harus didasari oleh rasa cinta, jika tidak nanti akan kecewa.
"Karena gini, pada dasarnya orang-orang yang terlibat di industri olahraga di Indonesia itu harus didasari oleh rasa cinta, kalau nggak ada rasa cinta takutnya nanti kalau nggak berjalan dengan lancar ya kecewa," sambungnya.
Hal ini menjadi suatu kebanggaan tersendiri untuk Ibnu Jamil mendengar berita soal Raffi Ahmad membeli klub sepak bola.
Sebagai teman, Ibnu Jamil akan mendukung penuh keputusan Raffi Ahmad dalam memajukan industri sepak bola Indonesia.