GridFame.id - Artis Raffi Ahmad dan Nagita Slavina sudah sangat terkenal dengan sebutan 'Sultan Andara' saking bergelimang harta.
Namun baru-baru ini, Nagita Slavina dibuat takjub dengan isi rumah milik 'Crazy Rich' asal Malang, Gilang Widya Pramana dan Shandy Purnamasari.
Bagaimana tidak takjub, Shandy Purnamasari bak memiliki toko tas dan sepatu mewah 'branded' di rumahnya.
"Wow, Kita kaya masuk ke toko Hermes," ujar Nagita, dikutip insta stories akun instagram RaffiNagita, Senin (17/5/2021).