Dikutip dari Kompas.com, Jumat (18/6/2021) ada beberapa kebiasaan yang bisa memicu fungsi ginjal.
Agar hal itu tak terjadi, ada baikya kita menghindari kebiasaan yang dapat merusak ginjal seperti berikut ini:
1. Hobi makan fast food
Fast food atau makanan cepat saji memang nikmat dan praktis.
Namun, terlalu banyak mengonsumsinya efeknya bisa fatal.
Sebab, makanan cepat saji tinggi kandungan natrium, yang buruk bagi jantung dan ginjal. Berlebihan mengonsumsinya bisa meningkatkan risiko batu ginjal.
2. Merokok
Bahaya merokok untuk kesehatan sudah banyak diteliti. Merokok dapat merusak pembuluh darah, dan meningkatkan risiko tekanan darah tinggi.
Karena itulah, kita harus jauh-jauh dari kebiasaan buruk ini.