Find Us On Social Media :

Kemensos Bakal Coret Penerima Bansos Tunai Rp 300 Ribu, Pastikan Nama Anda Bukan Salah Satunya di cekbansos.kemensos.go.id

Menteri Sosial Tri Rismaharini

“Melalui aplikasi ini, publik dapat memantau penerima bantuan sosial Program Keluarga Harapan (PKH), Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT), dan Bantuan Sosial Tunai (BST) dengan menyebutkan nama dan desa/kelurahan tempat tinggalnya,” jelas Risma.

Laman cekbansos.kemensos.go.id sampai saat ini masih terus dikembangkan fitur-fiturnya. Nantinya, akan ada fitur yang memfasilitasi usulan baru dan sanggahan atas kepantasan penerima bantuan sosial.

Usulan baru nama penerima bansos selanjutnya akan diverifikasi dan ddivalidasi oleh pemerintah daerah terkait. Sedangkan jika ada sanggahan, Kemensos mengundang perguruan tinggi untuk melakukan proses pengendalian mutu.

“Masukan perguruan tinggi akan menjadi pertimbangan Kementerian Sosial dalam memutuskan kepantasan kepesertaan dalam program bantuan sosial,” ujar Risma.

Baca Juga: BLT UMKM Rp 1.2 Juta Masuk Tahap 3 Atau Masih Tahap 2? Jangan Bingung Ini Penjelasannya, Buruan daftar Cuma Pakai KTP

Sedangkan untuk informasi terkait bantuan sosial yang diselenggarakan Kementerian Sosial (PKH, BPNT, dan BST) dapat diakses melalui situs resmi Kemensos pada kemensos.go.id.

 

Artikel ini telah tayang di Kompas.tv dengan judul "Risma Coret 21 Juta Data Ganda, Ini Cara Cek Nama Penerima Bansos"