Find Us On Social Media :

Belum Dapat Vaksin ? Enggak Usah Khawatir Segera Cek Daftar Tempat yang Sediakan Vaksin Covid-19 Gratis: Dari Stasiun Hingga Bandara

Mitos dan hoax soal Vaksin covid-19

Budi menyebutkan, BUMN yang menyediakan vaksinasi gratis di simpul transportasi, ialah PT Angkasa Pura I (Persero), PT Angkasa Pura II (Persero), PT Kereta Api Indonesia (Persero), dan PT Pelayaran Nasional Indonesia (Persero).Untuk Angkasa Pura I, vaksinasi Covid-19 digelar di 15 bandara yaitu, Bandara Juanda Surabaya, Sultan Hasanuddin Makassar, I Gusti Ngurah Rai Bali, Jenderal Ahmad Yani Semarang, Sam Ratulangi Manado, Bandara Internasional Yogyakarta - Kulon Progo, Adisutjipto Yogyakarta, Adi Soemarmo Solo, Lombok Praya, El Tari Kupang, Sentani Jayapura, Frans Kaisiepo Biak, Syamsudin Noor Banjarmasin, Pattimura Ambon, dan SAMS Sepinggan Balikpapan.

Baca Juga: Sudah Suratan! Seminggu Kepergian Mbak You, Sosok ini Sebut Sang Peramal Lakukan Ritual Tak Biasa Agar Terhindar dari Maut, Tapi Takdir Berkata Lain

Sementara untuk Angkasa Pura II vaksinasi digelar di 16 bandara yaitu, Bandara Internasional Soekarno-Hatta Tangerang, Halim Perdanakusuma Jakarta, Husein Sastranegara Bandung, Banyuwangi, Ngurah Sultan Mahmud Badaruddin Palembang, HAS Hanandjoeddin Belitung, Fatmawati Soekarno Bengkulu, Sultan Thaha Jambi, Sultan Iskandar Muda Aceh, Sultan Syarif Kasim II Pekanbaru, Kuanalamu Deli Serdang, Radin Inten II Lampung, Depati Amir Pangkalpinang, Minangkabau Padang, Supadio Pontinak, dan Raja Haji Fisabilillah Tanjung Pinang. Kemudian untuk sektor kereta api, KAI menyediakan vaksinasi di 11 stasiun, yaitu.Stasiun Gambir, Pasar Senen, Bandung, Cirebon, Semarang Tawang, Purwokerto, Yogyakarta, Solo Balapan, Madiun, Jembe, dan Malang.Terakhir, Pelni menyediakan vaksinasi di 4 pelabuhan, yakni Pelabuhan Tanjung Priok Jakarta, Tanjung Emas Semarang, Tanjung Perak Surabaya, dan Benoa Bali.

Baca Juga: Apakah Sertifikat Vaksin Harus Di Print? Simak Info yang Satu Ini!

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Simak Daftar Bandara, Stasiun, dan Pelabuhan yang Layani Vaksinasi Covid-19 Gratis"