Meski bawang merah memiliki berbagai manfaat untuk kesehatan, orang dengan kondisi tertentu sebaiknya tidak mengonsumsi bawang merah.
Pada kondisi apa saja, ya, kita tidak boleh mengonsumsi bawang merah?
1. Gangguan Pendarahan
Bawang merah ternyata bisa memperlambat pembekuan darah dalam tubuh.
Ada kekhawatiran kalau bawang merah akan meningkatkan risiko perdarahan saat diminum sebagai obat.
Baca Juga: Faktanya Kerokan Pakai Bawang Merah Jadi Obat Alami Masuk Angin yang Lebih Ampuh, Ini Alasannya!
Inilah sebabnya, sebaiknya jangan menggunakan ekstrak bawang atau bawang bombai dalam jumlah banyak jika sedang mengalami gangguan pendarahan.
2. Alergi
Seseorang yang mengalami alergi pada seledri memiliki kemungkinan alergi pada bawang juga, termasuk bawang merah.
Sama seperti gejala alergi pada umumnya, orang yang alergi bawang merah akan mengalami gejala alergi.
Mulai dari ruam merah, gatal ketika bawang bersentuhan dengan kulit, hingga gatal di bagian mata.