Melansir dari Tribunnews.com, mencuci telur secara berlebihan terutama jika Anda sampai menyikat kulitnya itu justru akan berbahaya.
Pasalnya lapisan terluar kulit telur akan terbukan dan pori-porinya pun terbuka.
Jika pori-pori telur terbuka maka kadar cairan telur pun akan menguap.
Selain itu terbukanya pori-pori telur, senyawa-senyawa volatil dari luar telur bisa masuk ke dalam cangkang.
Hasilnya, mutu dan rasa telur pun berubah.
Tidak hanya itu, kontaminan lain seperti mikroba juga bisa masuk dari luar telur sehingga tekur justru cepat busuk.
Jika telur sudah tercampur dengan mikroba dan Anda tetap mengonsumsinya itu akan berakibat fatal bagi tubuh.
Sebenarnya untuk cara yang lebih baik, Anda tidak perlu mencuci telur apalagi sampai menyikatnya.
Anda hanya perlu membersihkan telur dengan kain basah saja.
Dengan begitu kotoran telur bisa bersih, selain itu tidak membuat pori-pori telur menjadi terbuka.
Artikel ini telah tayang di Nakita.id dengan judul, Tolong Jangan Simpan Telur di Dalam Kulkas Lagi, Para Ahli Sudah Peringatkan Bahayanya