Keramas Menggunakan Air Panas
Bagi Kawan Puan yang masih sering keramas menggunakan air panas, sebaiknya mulai hentikan.
Suhu air panas yang terlalu tinggi cenderung menghilangkan minyak alami dari rambut, lho.
Bahkan kutikula rambut yang berfungsi sebagai pelindung rambut bisa terbuka jika kita terus keramas menggunakan air panas.
Mandi dan keramas menggunakan air panas memang terdengar sangat menyenangkan karena bisa memberi efek relaksasi, tetapi rambut indah kita jadi taruhannya.
Oleh karena itu, cuci rambut dengan air dingin bersuhu ruangan agar kutikula tertutup dan kelembapan di kulit kepala tetap terjaga.
Keramas dengan air dingin juga dapat membantu mengurangi kusut lho, Kawan Puan.