GridFame.id - Setelah 22 tahun berumah tangga, Mark Sungkar dan Fenny Bauty putuskan untuk cerai pada 2010 lalu.
Keduanya sempat bungkam. Namun ibunda Shireen Sungkar akhirnya akui Ia lah yang gugat cerai Mark Sungkar.
“Kalau ribut terus nggak baik untuk kesehatan,” kata Fanny ketika ditanya soal alasan gugat cerai Mark Sungkar, Selasa (1/12/2009).
Namun, wanita 56 tahun itu enggan bicara soal pemicu keributan dalam rumah tangga.
Namun baru-baru ini, Mark Sungkar tertangkap kamera menangis sendu saat Fenny Bauty pamit. Isyaratkan nyesal cerai?
Mark Sungka menangis saat Fenny Bauty menangis, mengapa?
Setelah bercerai, Mark Sungkar dan Fenny Bauty menikah lagi dengan pasangan masing-masing.
Pada Sabtu (6/9/2014), Mark Sungkar menikah dengan Santi Asoka Mala. Mark lebih tua 45 tahun dari Santi.
Sang mantan istri Fenny Bauty pun menikah juga di tahun yang sama, yaitu pada Juni 2014.
Ibunda Shireen Sungkar itu menikah dengan pria bule mualaf asal Belanda bernama Khalid Schoemaker.
Setelah beberapa tahun tinggal di Jakarta, Khalid pun memutuskan memboyong Fenny ke negara asal, Belanda.
Keluarga besar pun mengadakan pesta perpisahan untuk Fenny-Gerard.
Mark Sungkar pun terlihat hadiri pesta tersebut.
Mark Sungkar tak ingin berpisah dari Fenny Bauty
Keluarga besar pun mengabadikan pesta perpisahan Fenny-Gerard di YouTube The Sungkars Family.
Mark Sungkar pun memberikan pidato perpisahan untung sang mantan istri.
"Kalau pesan, jangan lama-lama di Belanda, jangan lama-lama ninggalin suami (Khalid) juga," kata Mark Sungkar.
Pria 73 tahun itu pun memohon agar Fenny sering-sering menjenguk sanak saudara di Jakarta.
"Maksudnya suaminya dibawa ke sini aja. Tapi kan Mama mau berjuang, bahasa Belandanya susah," kata Mark.
Berikut profesi beserta profesi Khalid Schoemaker, suami bule Fenny Bauty yang miliki rumah gedong!
Sosok Khalid Schoemaker, suami bule Fenny Bauty
Khalid Schoemaker adalah pria asal Belanda yang sudah jadi mualaf sebelum bertemu dengan Fenny Bauty.
Khalid sendiri lahir dengan nama Gerard Schoemaker, namun setelah menjadi mualaf yang memilih nama Khalid.
Pria asal Belanda itu sudah tiga kali menikah, dan punya dua putra tampan dari pernikahan sebelumnya.
Khalid sendiri berprofesi sebagai YouTuber. Bersama sang istri Fenny Bauty, Ia kerap unggah video vlog.
Selain itu, Ia juga berbisnis produk pengharum ruangan.
Sejak 2017 lalu, Fanny Bauty dan suami Khalid Schoemaker menetap di Amsterdam, Belanda.