- Beri air seperti takaran biasa kita memasak di rumah.
- Nah, sebelum masak, masukkan beberapa bongkah es batu.
- Tunggu sampai es batu meleleh terkena air, baru kemudian tutup rice cooker dan masak seperti biasa.
Masak Nasi dengan Air Kelapa
Air kelapa yang dikenal dengan sejuta manfaat ini ternyata bisa digunakan untuk memasak nasi.
Meski terkesan aneh dan tidak biasa, cara ini rupanya ampuh memberikan hasil yang mengejutkan.
Memasak nasi dengan tambahan air kelapa bisa menghasilkan cita rasa yang lebih menggugah selera.
Rasa nasi yang dihasilkan akan semakin sedap karena muncul rasa gurih dan manis dari kelapa.
Jika ingin mencobanya, Anda hanya perlu menakar air kelapa seperti halnya air biasa.
Gunakan air tersebut untuk memasak nasi.