Find Us On Social Media :

Astaga, Ngeri Banget! Bukan Kekurangan Vitamin, Kondisi Lidah Seperti Ini Ternyata Jadi Salah Satu Tanda Penyakit Berbahaya Bersarang di Tubuh, Cek Sebelum Terlambat!

Kondisi dan warna lidah tanda penyakit berbahaya bersarang di tubuh

5. Lidah berwarna biru atau ungu

Lidah berwarna biru atau ungu dapat menjadi tanda adanya masalah jantung.

Jika jantung tidak memompa darah dengan benar atau jika darah kekurangan oksigen, maka warna lidah dapat berubah menjadi biru keunguan.

Lidah yang biru juga dapat disebabkan oleh masalah paru-paru atau penyakit ginjal yang tentunya bisa berbahaya.

 

6. Lidah berwarna hitam dan berbulu

Lidah yang berwarna hitam dapat terjadi akibat penumpukan bakteri.

Ketika papila lidah tumbuh terlalu besar atau panjang, ini membuatnya terlihat berbulu dan dapat menjadi sarang bakteri. Bakteri yang tumbuh pun akan membuat lidah terlihat gelap atau hitam.

Kondisi ini jarang terjadi, dan hanya dialami oleh orang yang kebersihan mulutnya tidak terjaga.

Namun, kondisi ini juga dapat terjadi pada penderita diabetes atau orang yang menjalani kemoterapi.

Jika Anda merasa mengalami perubahan warna lidah yang mengganggu, sebaiknya segera periksakan diri pada dokter.

Namun, pastikan jika perubahan warna bukan karena makanan atau minuman yang Anda konsumsi karena hal tersebut biasanya hanya sementara.

Perlu diingat juga bahwa meski dapat membantu mendeteksi penyakit, namun tidak semua masalah kesehatan bisa terlihat pada lidah.

Baca Juga: Mohon Jangan Disepelekan! Sering Konsumsi Teh di Pagi Hari, Seorang Wanita Alami Penyakit Menjijikan Dibagian Mulutnya

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul Warna Lidah Bisa Bantu Deteksi Penyakit, Benarkah?