GridFame.id - Kabar keluarnya pasangan ganda campuran Praveen Jordan dan Melati Daeva Oktavianti (PraMel) makin santer terdengar.
Pasalnya belum lama ini pihak PBSI mengeluarkan nama-nama atlet untuk dipanggil kembali melakukan tes kesehatan.
Dalam serentetan nama-nama tersebut netizen mendadak dibuat syok.
Lantaran nama Praveen Jordan dan Melati tak ada didaftar tersebut.
Hal ini seolah menguatkan berita simpang siur yang sedang ramai berhembus.
Tentu saja berita ini menjadi heboh lantaran baru kali ini ada pemain unggulan Indonesia tetapi harus didepak dari PBSI.
Pelatih pasangan ganda campuran ini pun pernah mengatakan performa mereka belakangan memang bisa terancam dikeluarkan dari PBSI.
Netizen pun beramai-ramai malah menghujat Praveen Jordnan.
Ia dinilai menjadi akar permasalahan dan membuat Melati juga harus ikut menanggung akibatnya.
Sejak beberapa hari lalu, netizen khususnya para penggemar bulutangkis memberikan cuitan-cuitannya terkait berita keluarnya PraMel.
Dimana beberapa orang merasa kecewa dengan sikap PBSI.
Menurut kebanyakan orang terutama fans PraMel, keputusan ini terlalu berlebihan.
Apalagi PraMel pernah menempati rank 4 pemain ganda campuran dunia.
Prestasi mereka pun memang sempat meroket, namun belakangan ini penampilan keduanya tak begitu maksimal.
Puncaknya ketika bermain di Indonesia Masters 2021, dimana Praveen dan Melati dianggap tidak profesional.
Meski banyak yang membelanya, tak sedikit yang menganggap keputusan PBIS mencoret PraMel itu benar.
"Good decision from PBSI. Praveen pantas mendapatkannya dengan apa yang dilakukannya dari awal tahun, olimpyc, sudirman hingga bwf tour final. Ga usah nyalah2in PBSI. Atletnya yg harus tau diri walaupun gue pribadi berharap Melati tetap dipelatnas.Semoga diluar sana bisa berbenah," tulis akun @pant***** di twitter.
"Betul, attitude itu penting walo punya skill hebat, cuma ya gitu kasian Melati jd korban," ujar akun @nya*****.
"Dari permainan si Ucok sdh kelihatan ga profesional banget padahal Melati kita lihat sih masih serius, cuma kl partnernya sdh main ogah2an tetap aja susah. semoga setelah bergabung di PB Djarum sbg pemain pro bisa benar2 pro," tulis akun @ed*****.
Adapula salah satu netizen yang menyalahkan PBSI atas keputusannya dengan memberikan cuitan begini.
"PBSI Kenapa yak?" tutur akun @le****.
Yang langsung saja disambar oleh netizen lainnya dengan kata-kata menohok.
"kok pbsi sih, liat aja deh performance atlit2 yg di degradasi kemarin kek gimana, main nurutin mood, masih egois2an, ogah2an, diem2an. main jelek diliat aja gaenak," papar @vous****.
Sementara itu, unggahan Melati baru-baru ini pun menyiratkan jika ia memang sudah keluar dari pelatnas.
Dikutip dari GridFame.id sebelumnya, ia mengatakan bakal memulai hidup baru dan mengganti bio instagramnya yang semula 'National Badminton Players' menjadi 'Badminton Players' saja.
"New chapter (emoji hati dan api)," tulis Melati dalam keterangan unggahannya.