GridFame.id - Prilly Latuconsina kini menjadi salah satu artis papan atas tanah air.
Prilly sendiri telah memulai karirnya sejak masih remaja.
Mulai dari membintangi iklan-iklan dan sinetron, kini Prilly kerap didapuk jadi pemain film dan serial web.
Kesuksesan Prilly sudah tak bisa diragukan lagi.
Pasalnya beberapa waktu lalu ia berhasil membangun rumah impiannya yang megah dan mewah seharga Rp 20 M.
Bahkan, belum lama ini Prilly Latuconsina dikabarkan mengakuisisi Persikota Tangerang.
Sebagaimana diketahui, untuk mengakuisisi klub bola membutuhkan uang yang tak sedikit.
Sebelumnya hal ini telah dilakukan oleh sultan-sultan tanah air seperti Raffi Ahmad dan Atta Halilintar.
Putuskan mengakuisisi klub bola, dari mana saja pendapatan Prilly Latuconsina ya?
Lewat akun Instagram pribadinya, Prilly Latuconsina mengumukan bahwa ia telah resmi bergabung dengan Persikota Tangerang sebagai pemilik.
Kini banyak yang penasaran dari mana saja sumber pendapatan Prilly hingga bisa menyaingi Raffi Ahmad dan Atta Halilintar.
Berikut gurita bisnis Prilly Latuconsina!
1. Bisnis kuliner
Melansir dari akun Instagram pribadinya, selain terjun di dunia entertainment, Prilly Latuconsina memiliki beberapa bisnis di bidang kuliner, lo!
Pertama adalah Nona Judes yang menyediakan anekan paket nasi, masakan nusantara dan sambal.
Bisnis ini sudah ia jalankan sejak 4 tahun belakangan.
Kini Nona Judes sudah memiliki banyak outlet di kota-kota besar.
Kedua, Prilly melebarkan sayap bisnisnya dengan membuat olahan frozen food.
Bisnis ini ia beri nama Bumbu Nona.
Menu dari Bumbu Nona sendiri sangat beragam mulai dari ikan-ikanan, ayam, cumi, hingga keripik.
Ketiga, bisnis minuman kekinian yang diberi nama Nona Picknick.
Tak mau kalah dari yang lain, Prilly juga membangun bisnis minuman cup dengan aneka varian.
Outletnya pun sudah tersebar di kota-kota besar.
Keempat, bisnis olahan ikan crispy yang dipadukan dengan sambal.
Namun bisnis ini diketahui vacum untuk sementara waktu.
2. Bisnis perhiasan
Prilly Latuconsina juga melebarkan sayapnya di dunia perhiasan.
Yakni Ily Gold yang menjual aneka emas dan perak dan
3. Bisnis di bidang kesehatan dan kecantikan
Masih melansir dari Instagram pribadinya, Prilly juga memiliki beberapa bisnis yang menjual produk kesehatan dan kecantikan.
Pertama yaitu The Upfilters yang menyediakan batu alam.
Batu alam ini diketahui bisa meningkatkan imunitas tubuh.
Yang kedua, Before After Me yang menjual produk minuman kolagen.
Minuman kolagen diketahui memang sedang populer di kalangan masyarakat.
Yang ketiga, Slimilly by Prilly Latuconsina.
Yakni produk minuman untuk diet yang dikemas dengan botol.
4. Bisnis fashion
Tak cuma kuliner dan kecantikan, Prilly juga memiliki bisnis fashion yang diberi nama Rebel Princess.
Rebel Princess menyediakan baju-baju fashionable yang kekinian.
5. Akting
Hingga saat ini Prilly masih aktif di dunia akting.
Bahkan namanya kembali melejit lewat serial web My Lecture My Husband.
Dalam serial web tersebut, ia beradu peran dengan artis papan atas Reza Rahadian.
6. Endorsment
Selain hal di atas, Prilly juga membuka endorsement di Instagramnya.
Diketahui Prilly Latuconsina memiliki 45,6 juta followers di Instagram.
Diketahui tarif endorsment Prilly mencapai Rp 100 juta.
7. Bintang iklan dan brand ambasador
Prilly juga didapuk jadi bintang iklan dan brand ambassador berbagai produk populer.
Salah satunya adalah produk make up YOU.