Find Us On Social Media :

Pilihan Makanan yang Dapat Percepat Penyembuhan Pasien Terkonfirmasi Covid-19, Sudah Coba?

Makanan untuk pasien Covid di Wisma Atlet Kemayoran, Jakarta

GridFame.id- Memilih makanan yang memiliki kandungan gizi yang baik adalah pilihan yang tepat untuk mempercepat penyembuhan bagi pasien Covid-19.

Makanan memiliki perananan penting yang bisa  membantu proses pemulihan penderita  Covid-19.

Saat terinfeksi Omicron, tubuh akan lebih banyak dimasuki asupan protein untuk perbaiki kerusakan pada sel dan jaringan tubuh.

Mengutip BBC (14/2/2022) sistem imun terdiri dari organ, sel dan senyawa tubuh yang bekerja sama menyerang infeksi di dalam tubuh.

Philid Calder, Profersor ahli nutrisis dan imunologi dari Universitas Southampton mengatakan selama infeksi terjadi, protein akan ditarik dari dalam otot dan dirombak menjadi asam amino.

Asam amino ini yang kemudian akan digunakan oleh imun untuk membentuk protein baru yang akan memerangi infeksi.

Ini yang mengakibagtkan, tubuh ketika terserang infeksi Covid-19 termasuk Omicron aka mengalai penurunan drastis dibarengi otot yang lemas.

“Jadi selama masa penyembuhan, tubuh butuh asupan protein ekstra agar sistem imun tubuh bisa bekerja maksimal. Terutama untuk mereka yang habis menjalani rawat inap di rumah sakit,” ujarnya.

Maka dari iut penting untuk memilih makanan yang memiliki kandungan yang baik untuk pederita Covid-19.

Baca Juga: Terkonfirmasi Positif Covid-19 Namun Belum Dapat WhatsApp Layanan Telemedisin, Apa yang Harus Dilakukan?

Mengutip Science Direct, sebuah penelitian menyebut bahwa makanan-makanan tertentu dapat mempercepat proses penyembuhan Covid-19.

Adalah makanan yang kaya akan protein dan juga lipid yang tinggi merupakan contoh makanan yang dapat mempercepat penyembuhan Covid-19.