GridFame.id- Penderita Covid-19 dengan komorbid diabetes memang kemungkinan besar mengalami komplikasi serius hingga meninggal dunia.
Seperti yang pernah diungkap Jubir Satgas Penanganan Covid-19 Wiku Adisasmito yang menyatakan bahwa mayoritas pasien Covid-19 yang meninggal dunia di Indonesia memiliki komorbid diabetes melitus,
“Mayoritas kasus poistif yang meninggal dunia dikontribusikan komorbid diabetes melitus dan 15 persen di antaranya memiliki riwayat komorbid lebih dari satu jenis penyakit,” uajrnya dalam konferensi pers daring (15/2).
Pernyataan yang sama sempat juga diakatakan oleh American Diabetes Association melalui laman resminya.
Bahwa penderita diabetes termasuk kelompok risiko tinggi yang mengalami komplikasi parah sampai berisiko meninggal dunia ketika terkena Covid-19.
Faktor ini bisa jadi diakibatkan karena kemungkina terjadi karena kadar gula darah yang tinggi sehingga membuat sistem imun penderita melemah dan akhirnya akan sulit melawan infeksi.
Kendati demikian hingga saat ini belum ada data yang cukup untuk bisa memastikan bahwa komorbid diabetes lebih mungkin terjangkit Covid-19 daripada masyarakat umum.
Meski dikatakan penderita diabetes termasuk salah satu kelompok rentan risiko tinggi ketika terinfeksi Covid-19, namun sebaiknya Anda tidak perlu khawatir berlebihan saat dinyatakan positif Covid-19.
Seperti diungkap Doter Spesialis Penyakit Dalam RS Primaya Evasasri dr. Nugraheni Irdam Sp.PD, M.Kes mengatakan melalui laman resmi rumah sakit setempat beberapa langkah yang harus dilakukan penderita diabetes saat terpapar Covid-19.
Apa saja ya kira-kira?
Simak penjelasan lengkapnya berikut ini.
1. Hindari panik berlebih dan lakukan saran dokter
Sikap panik tidak akan menyelesaikan masalah Anda saat terpapar Covid-19. Maka dari itu ia menyarankan untuk segera menghubungi ahli (doker) untuk berkonsultasi mengenai langkah-langkah yang ahrus diambil ketika positif Covid-19.
Dokter akan memberikan rekomendasai sesuai dengan kondisi tubuh penderita komorbid diabetes yang terinfeksi Covid-19.
2. Tetap konsumsi obat
Pastikan penderita untuk rutin mengkonsumsi obat dan tidak melewatkan jadwal yang sudah ditentukan.
Jangan lupa untuk berkonsultasi dengan dokter mengenai obat apa saja yang perlu diminum saat terinfeksi Covid-19
3. Cek gula darah secara rutin
Pasien harus rutin cek gula darah setidaknya setiap empat jam sekali, termasuk saat malam hari.
4. Minum banyak air putih
Jaga kondisi tubuh jangan sampai mengalami dehidarasi dengan minum banyak air putih dan sebisa mungkin untuk menghindari makanan manis.
Apakah penderita diabetes Covid-19 perlu dirawat di rumah sakit?
Tergantung kondisi badan dan kesehatannya, pengidap diabetes Covid019 bisa dirawat di rumah sakit atau menjalani isolasi mandiir di rumah.
Sebagai infromasi, untuk mencegah kompilakasi parah Covid-19 penderita diabetes juga perlu menjaga kadar gula darahnya agar tetap terkontrol.
Dengan begitu, tubuh akan bisa kuat untuk menghadapi infeksi virus Corona.