Find Us On Social Media :

Para Anak Kos Menjerit! Harga Mi Instan Hingga Panganan Ini Bakal Berpotensi Naik Imbas Dari Perang Rusia-Ukraina

harga mi instan bakal naik imbas perang rusia-ukraina

GridFame.id -Indonesia bakal terkena dampak dari perang antara Rusia dan Ukraina.

Selain LPG dan Minyak, beberapa kebutuhan pangan negara Indonesia juga terancam bakal naik.

Salah yang bakal naik adalah harga mi instan.

Tak hanya itu aja, roti juga berpotensi bakal naik harga imbas dari perang Rusia-Ukraina.

Tentu saja kabar ini membuat sejumlah pihak merasa kurang senang.

Apalagi mi instan merupakan salah satu makanan yang diandalkan khususnya anak kos ketika akhir bulan.

Mengapa mi instan dan roti harganya bisa melambung?

Pasalnya, Indonesia mengimpor gandum dari Ukraina yang dipakai sebagai bahan utama pembuatan roti hingga mi instan.

Baca Juga: Bukan Cuma LPG Bakal Melambung, Harga Minyak Dunia Ikut Turun Imbas Perang Rusia-Ukraina, Pertamina Buka Suara

Meski bukan makanan utama seperti beras, Impor gandum Indonesia terbilang tinggi.

"Ini yang perlu diantisipasi. Beberapa produk makanan kita cukup bergantung dari gandum, jadi bisa mempengaruhi harga jual misalnya mie instan, ataupun roti, dan produk gandum turunan lainnya," kata Direktur Eksekutif Center of Law and Economic Studies (Celios) Bhima Yudhistira saat dihubungi Kompas.com, Minggu (27/2/2022).

Mengutip data Badan Pusat Statistik (BPS), Ukraina berada di urutan pertama sebagai pengimpor gandum di Indonesia.