GridFame.id - Jelang German Open 2022 yang akan digelar pekan depan.
Skuad Indonesia telah bertolak ke Jerman, Jumat (4/3/2022) dini hari tadi.
Indonesia harus kehilangan satu wakilnya di German Open 2022 yang akan digelar pada 8-13 Maret 2022. PBSI sebelumnya telah menyiapkan 7 wakil yang akan bertarung di turnamen BWF World Tour Super 300 itu. Sayangnya satu pasangan, Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti terpaksa batal tampil di German Open 2022. Debut pasangan ganda putri itu batal lantaran Apri mengalami cedera betis kanan.
Meski begitu masih ada beberapa wakil Indonesia yang bakal tampil menghadapi para lawan.
Termasuk Anthony Sinisuka Ginting yang dijadwalkan bertemu Rasmus Gemke.
Simak di sini jadwal German Open 2022 dan daftar atlet yang mewakili tanah air.
Baca Juga: Waduh Minions Absen, Simak Daftar Atlet Indonesia di Swiss Open 2022 Ada PraMel Hingga FajRi
Jadwal kejuaraan badminton BWF Jerman Open 2022 akan berlangsung pada 8-13 Maret 2022 mendatang. Para wakil Indonesia tentunya terus mempersiapkan diri, karena kejuaraan sudah dekat. Seperti diketahui hasil undian sudah dilakukan meskipun skema final biasanya akan ditentukan kembali setelah manager meeting. Sejumlah pemain top di antaranya dinomor tunggal putra seperti Victor Axelsen, Kento Momota, Anhtony Ginting ambil bagian pada kejuaraan ini. Kemudian di tunggal putri ada Tai Tzu Ying pemain tunggal putri unggulan pertama dari Taiwan hingga An Seyoungdari Korea juga tampak terpampang di skema pertandingan. Di ganda putra ada andalan Jepang yang menanjak penampilannya di 2021 lalu yakni Takuro Hoki /Yugo Kobayashi. Mereka akan bersaing diantaranya dengan wakil Indonesia, Fajar Alfian / Muhammad Rian Ardianto. Seperti diberitakan sebelumnya Indonesia menurunkan skuad terbaiknya, kendati tak diperkuat sederet pemain unggulan seperti The Minions, Marcus / Kevin. Belakangan PBSI juga menarik sejumlah pemain dari ajang super 300 tersebut.
Adapun sejumlah pemain yang ditarik atau batal mengikuti Jerman Open yakni, Chico di tunggal putra, hingga Ahsan /Hendra di sektor ganda putra yang turut mengundurkan diri. Kendati demikian untuk tunggal putra masih ada nama-nama seperti Jojo dan Ginting. Indonesia yang sebelumnya menurunkan dua wakil di tunggal putri juga nihil pemain lantara Gregoria dan Putri KW juga batal tampil diajang tersebut. Sejauh ini ganda campuran menjadi pemain yang paling banyak diturunkan yakni sebanyak lim wakilnya. Ajang Badminton Jerman Open akan disiarkan oleh MNC Group streaming melalui MNC Vision dan dimungkinkan pula live di MNC TV atau iNews TV. Daftar wakil Indonesia di Jerman Open 2022 Terbaru Tunggal Putra: Anthony Sinisuka Ginting, Jonatan Christie, Shesar Hiren Rhustavito Ganda Putra: Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardian Ganda Putri : Siti Fadia Silva Ramadhanti/Apriyani Rahayu (Batal)
Ganda Campuran : Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari Adnan Maulana/Mychelle Crhystine Bandaso Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja Akbar Bintang Cahyono/Marsheilla Gischa Islami Jadwal dan lawan sejumlah wakil Indonesia di Jerman Open 2022 - Anthony Sinisuka Ginting [4] vs Rasmus GEMKE (Denmark) - Jonatan Christie [6] vs NG Tze Yong (Malaysia) - Shesar Hiren Rhustavito vs LEE Cheuk Yiu [ Hongkong] - Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardian vs Jeppe BAY /Lasse MØLHEDE (Denmark) - Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti vs Adnan MAULANA vs Mychelle Crhystine BANDASO