Lanjutnya, mengutip data flightradar24, pesawat N990MS telah meninggalkan Indonesia sejak September 2021.
"Sanksinya ya sanksi sosial berarti itu menyampaikan informasi yang tidak sebenarnya kepada publik. Pesawat N990MS itu sudah meninggalkan Indonesia sejak tanggal 20 Sep 2021. Jadi sudah setengah tahun lebih meninggalkan Indonesia," katanya.
Saat di Indonesia, pesawat tersebut dilengkapi beberapa stiker, yakni J99 Corp dan MS Glow.
Belakangan, tersiar kabar jika stiker tersebut telah dicopot.
Pengamat Penerbangan dari Jaringan Penerbangan Indonesia, Gerry Soejatman menjelaskan, pesawat tersebut berbendara Amerika Serikat (AS).
Dia juga menyebut, pesawat tersebut sudah tidak berada di Indonesia.
Kemudian, dia mengatakan, stiker J99 dan MS Glow telah dicopot.
"Anyway, pesawat tersebut juga sudah tidak lagi berada di Indonesia, dan stiker MS Glow dan J99-nya sudah dicopot," katanya.
Keterangan Gerry berdasarkan informasi dari airliners.net. Berdasarkan penelusuran detikcom, ada beberapa foto terkait pesawat N990MS.
Ada foto pesawat di mana pesawat tersebut masih dilengkapi oleh stiker J99 Corp dan MS Glow.