Find Us On Social Media :

Cek Kulkas Sekarang, Kalau Temukan Ayam dengan Ciri Ini Mending Dibuang, Karena Kalau Dimakan Bisa Jadi Racun untuk Keluarga

Buang ayam dengan ciri ini

GridFame.id - Ayam memang sudah jadi favorit banyak orang.

Sebab ayam dikenal enak dan gampang diolahnya.

Harga ayam juga lebih murah ketimbang daging sapi.

Makanya kalau lagi di pasar ibu-ibu pada suka banget belanja ayam.

Nah, setelah belanja ayam biasanya pasti akan kita simpan di kulkas ya.

Dengan disimpan di kulkas, ayam pun jadi bisa awet dan segar.

Namun, kalau Anda malah temukan ayam di kulkas dengan ciri ini baiknya dibuang saja.

Karena ayam dengan ciri ini bisa bahaya kalau di makan.

Yuk simak penjelasan lengkapnya!

Baca Juga: Kumpul Keluarga Makin Berkesan! Ini Dia Ide Menu Lebaran, Bosen dengan Rendang atau Opor? Yuk Coba Nikmatnya Empal Goreng Daging Ayam, Catat Resepnya!

Ayam yang Sudah Tak Layak Dimakan

Menurut kepala koki di HelloFresh, Claudia Sidoti, ada beberapa cara mengetahui apakah ayam masih layak untuk diolah atau sudah waktunya untuk dibuang.

1. Perubahan warna pada daging ayam mentah di kulkas

Menurut Sidoti, "Ayam mentah segar harus berwarna merah jambu, berwarna daging."

"Saat mulai membusuk, warnanya memudar menjadi abu-abu. Jika warnanya mulai terlihat kusam, sebaiknya segera gunakan," katanya.

Namun, begitu dagingnya mulai terlihat abu-abu, maka inilah saatnya untuk membuang ayam itu.

2. Aroma daging ayam

"Ayam mentah yang sudah busuk memiliki bau yang sangat menyengat," jelas Sidoti.

"Kadang-kadang bisa digambarkan sebagai bau asam. Jika ayam sudah tercium bau, paling aman untuk membuangnya," jelasnya.

Baca Juga: Bak Cerita Negeri Dongeng, Dari Penjual Ayam Goreng Jadi Istri Walikota, Sosok ini Ungkap Sifat Selvi Ananda Walau Sudah Jadi Menantu Presiden

3. Cek tekstur dagingnya.

"Ayam mentah secara alami memiliki tekstur yang mengkilap dan berlendir," kata Sidoti.

Namun, jika dagingnya sangat berlendir, itu indikasi lain yang bisa membusuk.

Penting juga diketahui, setelah menangani ayam mentah yang didinginkan atau dibekukan, kita harus selalu mencuci tangan setidaknya selama 20 detik dengan sabun dan air hangat untuk mencegah penyebaran kuman ke tempat lain.

Berapa Lama Daging Ayam Mentah Bisa Disimpan di Kulkas?

"Menurut USDA, ayam matang yang disimpan di lemari es aman dikonsumsi selama tiga hingga empat hari jika disimpan dengan benar," kata Sidoti.

Jika ingin memperpanjang umur simpan, Anda bisa menyimpannya di freezer yang akan bertahan sekitar tiga bulan.

Setelah disimpan di freezer, keluarkan malam sebelumnya dan biarkan mencair di lemari es.

Terakhir, jangan biarkan daging yang sudah dimasak tetap berada di lemari es selama seminggu.

Baca Juga: Perhatian Harga Minyak Goreng Jadi 25 Ribu, Simak Harga Sembako Terbaru Mulai dari Bawang Sampai Daging Ayam

Artikel ini telah tayang di GridHealth.id dengan judul, Stok Daging Ayam Mentah di Kulkas Buang Saja Jika Sudah Seperti Ini