Berdasarkan informasi dari situs Bern, penduduk yang berada di Sungai Aare tidak disarankan menggunakan balon air sebagai pengganti pelampung. Selain bukan alat pengaman, balon air berpotensi kehabisan udara di dalamnya saat mengarungi sungai.
3. Berenang saat musim panas
Berenang di Sungai Aare disarankan pada musim panas, untuk menghindari suhu air sungai yang dingin. Maria menuturkan saat ini suhu di Sungai Aare masih tergolong dingin.
“Akhir Mei ini masih dingin, apalagi jika pagi hari. Meskipun sudah ada beberapa orang yang mandi, ada baiknya menunggu hingga pertengahan Juni," kata Maria.
Warga Indonesia lainnya di Bern, Swiss, Tenny Schneider, mengamini pernyataan Maria bahwa akhir Mei bukan waktu yang tepat untuk berenang di Sungai Aare.
Selain suhu masih dingin, biasanya masih terjadi hujan di hulu, sehingga berpotensi menyebabkan arus deras secara tiba-tiba.
"Sekarang bukan waktu yang tepat mandi di Sungai Aare. Masih terlalu dingin,” ujarnya.
4. Sesuaikan tubuh dengan suhu air
Mengutip dari situs Bern, perenang dianjurkan untuk menyesuaikan suhu tubuh dengan suhu air Sungai Aare sebelum masuk ke sungai. Dengan demikian, tubuh tidak kaget dengan suhu air Sungai Aare yang dingin.
Baca Juga: 'Kita Ikhlas' Pencarian Eril Belum Membuahkan Hasil, Keluarga Ridwan Kamil Pasrah
Artikel Ini Telah Tayang Sebelumnya di Kompas.com dengan Judul "Apakah Boleh Berenang di Sungai Aare Swiss? Ini Aturannya"