Find Us On Social Media :

Allahuakbar! Tangis Atalia Pecah, Eril Ditemukan Meninggal Dunia di Cekungan Bendungan, Keluarga Ungkap Kondisi Jenazah Anak Ridwan Kamil Sebelum Dibawa Pulang ke Indonesia Hari Sabtu

Ridwan Kamil ungkap kondisi Atalia

GridFame.id - Kabar duka datang dari keluarga Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil.

Genap 2 pekan dinyatakan hilang, hari ini, Kamis (9/6/2022) Emmeril Kahn Mumtadz ditemukan.

Dilansir dari Kompas.com, Kepala Biro Administrasi Pimpinan Provinsi Jawa Barat Wahyu Mijaya memastikan Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil kembali mengajukan izin ke luar negeri dengan alasan darurat.

Ridwan Kamil bertolak menuju Swiss pada Kamis (9/6/2022) untuk menindaklanjuti proses pencarian putra sulungnya Emmeril Kahn Mumtadz (Eril) yang hilang terseret arus Sungai Aare, Bern, Swiss.

Ridwan Kamil segera terbang ke Swiss setelah mendapat kabar dari keluarga yang melanjutkan proses pencarian.

"Terima kasih rekan media atas simpati empati kepada Pak Gubernur dan keluarga,

Informasi yang pertama terkait dengan izin gubernur Pemprov sudah inisiatif kembali menyampaikan permohonan izin ke luar negeri dengan alasan penting," kata Wahyu di Gedung Pakuan, Kota Bandung, Kamis (9/6/2022).

Wahyu mengatakan, izin tersebut dimulai sejak tanggal 9 Juni 2022 hingga 19 Juni 2022.

Malam ini, Kedubes RI untuk Swiss mengungkap fakta bahwa Eril telah ditemukan dan akan dibawa kembali ke Indonesia.

Baca Juga: Media Swiss Laporkan Eril Ditemukan Dalam Keadaan Meninggal Dunia

Anak sulung Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil, Emmeril Kahn Mumtadz (Eril) akhirnya ditemukan oleh pihak kepolisian Swiss pada Kamis (9/6/2022).Eril ditemukan pada hari ke-14 pencarian setelah ia dinyatakan hilang pada Kamis (26/5/2022) yang lalu.Duta Besar RI (Dubes RI) untuk Swiss Muliaman Hadad mengatakan, Eril ditemukan pada Rabu (8/6/2022) pagi.

"Menemukan jasad yang diduga ananda Eril pukul 06.50 waktu setempat. Sesuai prosedur yang berlaku, tim forensik kepolisian langsung melakukan identifikasi dan penelusuran DNA, untuk memastikan bahwa jasad yang ditemukan adalah benar ananda Eril," katanya dalam konferensi pers, Kamis malam

"Pada hari Kamis pihak kepolisian mengkonfirmasi bahwa jasad yang ditemukan adalah ananda Eril," katanya.

Ia menjelaskan, kepolisian maritim dan polisi Kanton Bern menemukan Eril di cekungan luapan gedung.

"Untuk waktu kami belum bisa memastikan pasti kapan tiba di Indonesia. Tapi pada dasarnya kami akan melakukan secepat-cepatnya, sejauh yang memungkinkan tergantung situasi dan kondisi sumber daya manusia yang mendukung," ujar perwakilan keluarga Ridwan Kamil, Elpi Nazzuzaman.

Elpi menjelaskan, jenazah Eril kemungkinan bakal dibawa ke Indonesia pekan ini, menurutnya, jenazah Eril akan dibawa ke Indonesia pada hari Sabtu atau Minggu.

Baca Juga: BREAKING NEWS Ridwan Kamil Kembali Terbang ke Swiss, Ada Perkembangan Soal Eril

Dia menyebut jenazah Eril akan disucikan dan dishalatkan sebagai seorang muslim.

Sebelumnya diberitakan, KBRI Bern mendapatkan kabar hilangnya Emmeril Kahn Mumtadz atau Eril di Sungai Aare, Kota Bern, Swiss, pada hari Kamis (26/5/2022) pukul 11.24.

Upaya pencarian Eril oleh tim SAR melibatkan unsur polisi, polisi maritim, dan pemadam kebakaran, serta didukung oleh Pemerintah Kanton Bern.

Eril ditemani ibu dan adiknya, datang ke Swiss untuk mencari beasiswa S-2.

Di sela kegiatannya itu, Eril bersama teman dan adiknya berenang di kawasan Sungai Aare, saat hendak naik ke permukaan, Eril diduga terseret arus dan kemudian menghilang.

Ridwan Kamil yang saat kejadian sedang berada di Inggris untuk melaukan perjalanan dinas langsung bertolak ke Swiss. Di sana, keluarga berkumpul.

Ridwan Kamil juga memutuskan turun ke sungai untuk mencari keberadaan anaknya.

Di hari kedelapan pencarian, jasad Eril belum juga ditemukan, pihak keluarga pun memutuskan kembali ke tanah air dan menyatakan Eril sudah meninggal dunia karena tenggelam.

Upaya pencarian sejak itu terus berlanjut hingga akhirnya ditemukan hari ini.

Baca Juga: 'Air yang Mengantarkannya Pulang' Mohon Doa Sebanyak-Banyaknya! Ridwan Kamil Ambil Cuti Darurat dan Terbang ke Swiss Usai Dihubungi Keluarga, Video Eril Banjir Doa: Semoga Diberikan Keajaiban

Artikel Ini Telah Tayang Sebelumnya di Kompas.com dengan Judul "Eril Anak Ridwan Kamil Ditemukan setelah 14 Hari Pencarian di Sungai Aare"