Nah, lalu gimana cara menyimpan nasi sisa yang benar?
Jika nasi masih sisa, dinginkan terlebih dahulu selama kurang dari satu jam, kemudian masukkan dalam kulkas.
Saat akan mengonsumi, barulah nasi dikeluarkan dan dipanaskan kembali.
Tapi ingat, jangan pernah memanaskan nasi lebih dari satu kali.
Nasi Dingin Lebih Baik?
Mengonsumsi nasi memang paling nikmat dalam keadaan panas atau hangat.
Tapi tahukah kamu kalau ternyata makan nasi yang sudah dingin justru lebih bagus bagi sebagian orang?
Hal ini seperti yang dilansir dari TribunStyle melalui Smith Sonian Mag.
Ternyata, makan nasi dingin sangat disarankan untuk para penderita diabetes.
Alasannya, kandungan karbohidrat yang terdapat pada nasi yang dingin ternyata lebih rendah jika dibandingkan dengan nasi yang masih panas.
Sehingga ketika dikonsumsi maka glukosa yang masuk dalam tubuh akan jauh lebih sedikit.
Jadi penderita diabetes tidak perlu khawatir kadar gula akan naik.
Namun, pada orang dengan kondisi kesehatan normal, nasi dingin atau panas tidak akan jadi masalah.
Nasi panas pun tidak akan menyebabkan lonjakan gula darah yang terlalu berlebihan.
Jadi, kebenaran isu ini tergantung pada kondisi kesehatan masing-masing orang, ya
Artikel ini telah tayang di gridhype.grid.id dengan judul Awas Bahaya Mengancam, Nasi yang Didiamkan 4 Jam Lebih Ternyata Bisa Sebabkan Keracunan