GridFame.id -
Pihak manajemen keluarga Gen Halilintar ungkap fakta berbeda dengan Ata Halilintar.
Sebelumnya, Atta sempat buka suara mengenai alasan keluarganya tak kunjung pulang ke Indonesia.
Ia mengatakan kalau keluarga Gen Halilintar tak ada masalah khusus yang membuat mereka berkeliling dunia tanpa ke Indonesia.
Netizen sebelumnya sempat mencurigai keluarga Gen Halilintar.
Mereka merasa aneh dengan keluarga ini lantaran tak pernah sekalipun mengunjungi Indonesia.
Atta mengatakan kalau keluarganya memang hobi keliling dunia sejak dahulu.
Sayangnya, pihak manajemen malah memberikan kesaksian berbeda.
Dimana ia membongkar fakta mengejutkan soal keluarga Gen Halilintar yang tak kunjung pulang ke Indonesia.
Dilansir Tribun Jatim dari akun Instagram @rumpi_gosip, Selasa (10/5/2022), Atta Halilintar mengungkap soal kondisi keluarganya.
Suami Aurel Hermansyah itu menuturkan kalau keluarganya memang sejak dulu menyukai travelling keliling dunia.
"Emang dari dulu hobinya traveling, makanya anak-anaknya lahir di beda-beda negara karena dari dulu suka nomaden," lanjutnya.
Ia juga mengungkapkan kalau hobi traveling keluarganya itu tak memandah kondisi apapun.
Bahkan sejak kecil, Atta sendiri hidupnya sudah nomaden.
"Dari dulu saya kecil (suka nomaden), walaupun keadaan seneng mau susah, tetep aja kadang di Malaysia, kadang di negara orang lain," lanjut Atta Halilintar.
Atta Halilintar juga menambahkan bahwa jadwal keluarga Gen Halilintar saat ini sedang umrah.
"Mereka jadwal umrah, bentrokan jadwalnya," kata Atta Halilintar.
Tetapi, pihak manajemen keluarga Gen Halilintar malah memberikan keterangan yang berbeda.
Perwakilan pihak manajemen, Jejen Zaenudin menyebut keluarga Gen Halilintar sedang ada pekerjaan di luar negeri.
Ia pun meminta maaf mewakili Atta Halilintar.
"Terkait anak-anak semua ya, karena mereka lagi ada edisi ke luar negeri ada perform."
"Ada ya mohon maaf kepada teman-teman saya mewakili Bang Atta dan yang lain," kata Jejen Zaenudin di kawasan Cilandak, Jakarta Selatan, Kamis (2/6/2022), melansir Tribunnews.
Lebih lanjut, Jejen Zaenudin menjelaskan, agenda yang tengah dijalani oleh Gen Halilintar sampai-sampai tak kunjung pulang ke Indonesia.
Katanya, orangtua dan adik-adik Atta Halilintar dipercaya untuk menjadi pembicara dalam sebuah acara di luar negeri.
"Iya, masih banyak kontrak kerja sama yang dalam hal ini," ujar Jejen Zaenudin.
"Anak-anak mewakili Indonesia untuk jadi speech untuk konten kreator ada di Dubai, di Turki kemudian undangan daripada tourism,"
"Karena memang sekarang, Alhamdulillah konten kreator Indonesia dipandang oleh dunia gitu, sebagai contoh perkembangan digitalisasi di beberapa negara," ungkapnya lagi.