GridFame.Id - Seiring bertambahnya usia, ada saja perubahan dalam tubuh.
Salah satunya yang paling terasa adalah munculnya uban di rambut.
Tak hanya lansia, remaja hingga dewasa pun sekarang sering sudah timbul uban di rambutnya.
Hal ini tentu saja membuat sebagian dari kita tidak percaya diri.
Untuk mengatasi uban tersebut, solusinya yaitu dengan menyemir rambut.
Tapi, mulai sekarang mending gunakan cara menghilangkan uban dengan bahan alami, yaitu dengan manfaat daun pandan, yuk!
Ya, yaitu dengan daun pandan untuk hilangkan uban.
Bagaimana cara mengaplikasikannya?
Mari kita simak selengkapnya berikut ini.
Pandan untuk Menghilangkan Uban
Diketahui biaya untuk mengecat rambut sendiri atau ke salon tidaklah murah.
Belum lagi rambut malah bisa jadi rusak karena terlalu sering dicat.
Nah daripada begitu, mending untuk pudarkan uban sampai ke akar pakai cara alami dengan daun pandan saja!
Daun pandan telah lama dikenal sebagai pewarna dan penyedap makanan.
Akan tetapi, selain untuk masakan, daun pandan juga ternyata memiliki sejumlah manfaat untuk kesehatan.
Mulai dari mengobati saraf yang lemah, membantu menyembuhkan rematik, hingga mengurangi kegelisahan.
Di samping itu, daun pandan rupanya masih memiliki manfaat yang tak kalah menarik, yakni untuk mencegah munculnya uban.
Jika Anda tertarik untuk mencobanya, yuk dicatat bahan dan cara membuat ramuan daun pandan untuk menghilangkan uban berikut ini:
Cara Membuat Ramuannya
Bahan-bahan:
- 1 lembar daun pandan
- 10 lembar daun waru muda
- 1 genggam daun urang aring
- 5 lembar daun mangkok
- 10 kuntum bunga melati
- 1 kuntum bunga mawar
Cara membuat:
1. Cuci bersih semua bahan, potong kecil-kecil, baca lengkapnya di link ini.
2. Rebus semua bahan tersebut dengan minyak wijen, minyak kelapa, dan minyak kemiri (masing-masing 1/2 cangkir) hingga mendidih.
3. Setelah itu dinginkan, dan kemudian saring.
4. Oleskan campuran minyak dan herbal tersebut pada seluruh kulit kepala sambil dipijat ringan.
Agar hasilnya maksimal, Anda sebaiknya menggunakan ramuan daun pandan ini ketika menjelang tidur, bangun tidur, atau pagi dan sore hari.
Setelah selesai, keramaslah dengan air panas.
Nah, itu dia cara menghilangkan uban dengan daun pandan.
Selamat mencoba!