Penanganan kondisi ini bisa diatasi dengan menggunakan obat-obatan, tapi juga melalui perubahan gaya hidup.
Perlu diperhatikan, berikut ini adalah sederet buah untuk mengatasi asam urat yang kambuh dan tidak nyaman.
1. Ceri
Melansir Verywell Health, buah ceri sudah lama dipelajari untuk mengatasi dan mencegah asam urat.
Warna merah tua buah ceri berasal dari senyawa anthocyanin, yang mengandung sifat antioksidan dan anti-inflamasi.
Nah, penelitian menunjukkan kalau makan ceri dapat mengurangi kadar asam urat dan mengurangi peradangan.
Buah ceri yang dibekukan atau dijadikan jus, tidak memiliki efek yang sama.
Makanlah 1/2 cangkir atau 1 cangkir buah ceri segar untuk mengurangi nyeri dan peradangan akibat asam urat.
2. Pisang
Dilansir dari Healthshots, mengurangi kadar asam urat di tubuh, bisa dengan mengonsumsi pisang setiap hari.
Buah ini baik bagi penderita asam urat, karena memiliki kandungan purin yang sangat rendah.