Find Us On Social Media :

Naudzubillahi Min Dzalik! Bukan Karena Ketempelan Makhluk Halus, Ternyata Ini Arti Larangan Kencing Sembarangan Menurut Islam, Berhubungan dengan Siksa Kubur

Arti pantangan kencing sembarangan menurut islam

GridFame.id - Mengapa ada larangan kencing sembarangan?

Sebenarnya apa arti larangan kencing sembarangan?

Banyak orang bertanya-tanya dengan arti larangan kencing sembarangan.

Tak sedikit pula yang mengaitkannya dengan hal mistis.

Pasalnya banyak orang yang menyebut kencing sembarangan bisa membuat seseorang celaka.

Hal ini lantaran makhluk halus kerap 'menghukum' dan menempel pada pelaku kencing sembarangan.

Parahnya orang yang suka kencing sembarangan bisa sakit akibat ketempelan makhluk halus.

Tapi ternyata ada pandangan berbeda soal arti larangan kencing sembarangan menurut Islam.

Simak di sini arti larangan kencing sembarangan menurut Islam.

Baca Juga: Mitos Dilangkahi Kucing Hitam Bawa Nasib Buruk? Ini Sederet Arti Mitos Kucing Hitam Menurut Pandangan Islam 

Jika Anda sering kencing dengan sembarangan atau bahkan di jalan, mulai sekarang baiknya hentikan.

Sebab aktivitas berkemih satu ini dalam Islam begitu dilarang dilakukan sembarangan.

Kenapa sih dilarang dalam Islam untuk kencing sembarangan?  

Dalam sebuah hadis yang diriwayatkan oleh Imam Ahmad dijelaskan tentang kenapa seorang mukmin baiknya harus punya adab dalam buang air kecil. 

Apalagi, ketika seseorang itu sering kencing sembarangan Nabi memperingatkan, kelak mereka yang disiksa dalam kubur adalah seorang yang menyepelekan terkait kencing ini.

“Kebanyakan sebab siksa kubur adalah karena kencing.” (HR. Ahmad).

Untuk itulah, dalam Islam kebersihan begitu penting. Para ulama dalam kitab-kitabnya juga sampai membahas khusus terkait kencing ini dalam bab Thaharah (Kebersihan).

Kencing di Jalanan Bakal Kena Laknat

Hal senada juga dibicarakan Nabi dalam sebuah hadis tentang mereka yang kena laknat akibat suka kencing sembarangan, apalagi di tempat lalu lalang alias jalanan.

Baca Juga: Astagfirullah Bukan Cuma Mitos! Jangan Senang Dulu Bila Urusan Dunia Lancar Begitu Saja Bisa Jadi Ciri Seseorang Sedang Dimurkai Tuhan, Jangan Tertipu Nikmat Dunia

Hadis itu diriwayatkan dalam Shahih Muslim tentang dua orang yang kena laknat, salah satunya soal kencing sembarangan ini. 

“Waspadalah dengan dua orang yang terkena laknat.” Mereka berkata,

“Siapakah yang kena laknat tersebut?” Beliau menjawab, “Orang yang buang hajat di tempat orang lalu lalang atau di tempat mereka bernaung.” (HR. Muslim no. 269).

Jika Ingin Kencing, Tapi Sulit Toilet karena Sedang di Perjalanan

Lantas, bagaimana jika kita dalam perjalanan, tapi kebingunan untuk cari toilet.

Anda bisa mengikuti cara Nabi, yakni mencari tempat yang sepi dan jauh.

“Kami pernah keluar bersama Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam ketika safar, beliau tidak menunaikan hajatnya di tempat terbuka, namun beliau pergi ke tempat yang jauh sampai tidak nampak dan tidak terlihat.” (HR. Ibnu Majah).

Itulah alasan larangan di balik kenapa dalam Islam kencing sembarangan begitu dilarang.

Semoga juga kita tidak termasuk di dalamnya ya. Amin. Wallahu a’lam.

Baca Juga: Mitos Anak Kecil Keluar Rumah saat Maghrib Bakal Diculik Makhluk Halus Masih Jadi Momok, Begini Penjelasannya Menurut Islam

 

Artikel Ini Telah Tayang Sebelumnya di KompasTV dengan Judul "Hati-hati! Jangan Kencing Sembarangan, Terkait Siksa Kubur"