Find Us On Social Media :

Sinopsis dan Nonton Streaming Film Horor Indonesia Pengabdi Setan 2: Communion, Benarkah Lebih Serem dari Pengabdi Setan 1?

Sinopsis Pengabdi Setan 2

GridFame.id - Simak di sini sinopsis Pengabdi Setan 2: Communion.

Sinopsis Pengabdi Setan 2: Communion banyak diburu pecinta film horor Indonesia.

Sebelum nonton, ada baiknya tahu dulu sinopsis Pengabdi Setan 2: Communion.

Sinopsis Pengabdi Setan 2: Communion akan memberikan gambaran tentang jalan cerita sekuel garapan Joko Anwar ini.

Seperti diketahui, sekuel Pengabdi Setan memang sudah dinanti para pecinta film Indonesia.

Bahkan rilisnya film Pengabdi Setan 2: Communion menjadi trending topic di sosial media.

Disebut-sebut lebih seram dari Pengabdi Setan 1, seperti apa jalan cerita Pengabdi Setan 2: Communion?

Penasaran?

Yuk simak di sini sinopsis Pengabdi Setan 2: Communion.

Baca Juga: Sinopsis Film John Wick 3 yang Tayang di Bioskop TransTV Malam Ini 

Sinopsis Pengabdi Setan 2: Communion

Film Pengabdi Setan 2: Communion ini kembali disutradarai oleh Joko Anwar dan sudah dapat disaksikan di bioskop mulai Kamis (4/8/2022).

Sebelumnya di Pengabdi Setan 1 (2017) menghadirkan suasana pedesaan dengan berlokasi di rumah tengah hutan. Namun, pada Pengabdi Setan 2 ini, cerita diangkat di lokasi yang berbeda, yakni di sebuah rumah susun yang sudah tak berpenghuni selama 15 tahun.

Film ini akan mengisahkan kelanjutan kisah keluarga Suwono bertahan hidup usai teror horor ibu dalam Pengabdi Setan (2017). Nantinya akan menceritakan kehidupan keluarga Rini yang memutuskan untuk meninggalkan rumah nenek. Lima tahun setelah kejadian horor usai ibu meninggal dunia, Rini, Bapak, Tony, dan Bondi berusaha menjalani kehidupan mereka dengan tinggal di sebuah rumah susun tak terawat di utara Jakarta. Rini masih berusaha untuk menggapai mimpinya meski kini kehidupannya makin tak mudah, ia harus mengurus Bapak dan adik-adiknya serta memendam segala mimpinya menyelesaikan studi. Mereka pun sepakat untuk tinggal di luar kota dan menempati sebuah rumah susun di mana terdapat Budiman yang juga tinggal di situ.

Baca Juga: Namanya Sampai Trending di Twitter, Intip Biodata Ratu Felisha Pemeran Tari di Film Pengabdi Setan 2 yang Aktingnya Dipuji Habis-habisan

Keluarga Rini pun berharap dapat melupakan teror sebelumnya yang menjadi penyebab kematian ibu serta Ian. Dengan hidup di daerah perkotaan, ayah Rini pun lebih mudah melanjutkan pekerjaan dan menganggap kehidupan mereka lebih aman. Bapak pergi bekerja nyaris tiap hari meski ia tak pernah menjelaskan pekerjaannya kepada anak-anaknya. Ia hanya pergi dengan membawa koper misterius dan ketika pulang, ia langsung memasukkan koper itu ke lemari lalu menguncinya. Di saat mereka berupaya memiliki hidup yang normal, fenomena penembak misterius (petrus) merajalela di ibukota.

Ditambah lagi dengan prediksi badai yang dikabarkan akan menerjang kawasan pemukiman dataran rendah seperti rusun mereka membuat Rini tak kuat dan berniat ingin mencari kerja di luar.

Keputusan Rini untuk hidup mandiri ditentang sang ayah hingga beberapa jam sebelum badai datang, elevator di rusun jatuh hingga beberapa warga rusun menjadi korban tewas.

Kedatangan keluarga Rini seolah membawa petaka bagi tetangga penghuni rumah susun. Budiman yang mengetahui sejarah ayah dan ibunda Rini yang berkaitan dengan sekte pemuja setan misterius pun kembali bertindak, ia berusaha menyelamatkan mereka dari kejaran sekte pemuja setan yang semakin dekat.

Nonton film Pengabdi Setan 2: Communion, di sini.

Baca Juga: Sinopsis dan Nonton Streaming Film Ant-Man and The Wasp: Quantumania Lengkap dengan Sub Indo, Kemunculan Villain Baru Kang the Conqueror Sudah Banyak Dinanti-nanti