Pasalnya, ayam mentah terkadang ditumbuhi oleh bakteri, seperti campylobacter atau salmonella.
Jadi, dibasuh menggunakan air sekalipun tak mampu membasmi bakteri tersebut lho.
Sebab, air yang digunakan untuk mencucinya justru dapay menyebarkan bakteri ke sekitar wastafel hingga meja.
Lantas bagaimana cara menghilangkan kuman dan kotoran yang menempel pada daging ayam?
Menurut Departemen Pertanian Amerika Serikat, cara terbaik untuk menghilangkan bakteri pada unggas adalah memasaknya dengan suhu yang tepat.
Ini juga berlaku untuk berbagai jenis daging dan ikan. Suhu minimum untuk memasak ayam harus 74 derajat celcius.
Sebagai tambahan informasi seperti yang dikutip dari Nakita.ID, ada beberapa kesalahan lain dalam memasak daging ayam.
Misalnya adalah mencairkan ayam beku dalam suhu ruangan sebelum memasaknya.
Ahli diey, Toby Amidor, RD, CDN mengatakan bahwa menjaga ayam pada suhu kamar bahkan untuk beberapa jam memungkinkan bakteri yang berpotensi bahaya untuk tumbuh dan berkembang.
Alih-alih membiarkan ayam beku mencair di meja, pindahkan ayam dari freezer ke rak lemari es hingga 2 malam sebelum dibutuhkan.
Amidor merekomendasikan menempatkannya dalam wadah untuk mengumpulkan jus dan menyimpan ayam di rak bawah lemari es.
Jika masih beku pada saat Anda membutuhkannya, masukkan ayam ke dalam mangkuk berisi air dingin. Pastikan ayam disimpan dalam kemasan kedap udara dan ganti air setiap 30 menit.
Artikel ini telah tayang di Gridpop.id dengan judul, Bisa Bikin Mati Muda, Kesalahan Saat Cuci Daging Ayam Buat Seisi Rumah Diangkut Ambulans, Ahli Bongkar Alasannya!