Find Us On Social Media :

Top Up Gopay Berhasil Namun Saldo Tidak Bertambah? Begini Solusi yang Diberikan

Top up Gopay

 

GridFame.idSaldo Gopay tidak bertambah setelah melakukan top up?

Apa yang membuat top up Gopay berhasil namun saldo tidak bertambah? Simak penjelasannya.

Beberapa pengguna pasti sudah pernah mengalai keluhan kendala saat mengisi atau top up saldo Gopay.

Salah satu yang sering terjadi adanya status berhasil top up Gopay namun saldo tidak kunjung bertambah.

Apa yang sebenarnya terjadi?

Saat ini Gopay menjadi salah satu uang digital terbesar di Indonesia dan mayoritas pengunanya adalah WNI.

Selain memudahkan dalam berbagai transaksi seperti belanja, Gopay juga banyak digemari karena memberikan garansi keamanan.

Namun sayangnya, beberapa kali ditemui gangguan top up saldo Gopay berhasil namun saldo tidak bertambah.

Penyebab saldo tidak bertambah saat top up Gopay

Seperti dikutip GridFame.id, saldo Gopay yang tidak bertambah bukan berati hangus.

Namun saldo Gopay tidak bertambah setelah diisikan top up dikarenakan akibat terganggunya sistem Gojek.

Baca Juga: Cara Bayar Adira Finance Pakai Gopay, Bukan Ditagih Debt Collector Ini yang Terjadi Bila Nunggak! Ada Batas Waktu Bayar Cicilan, Risikonya Kendaraan Bakal Ditarik?

Maka dari itu, penting bagi pengguna untuk tetap tenang dan mengecek saldo secara berkala.

Selain itu Anda juga harus memastikan beberapa hal berikut saat saldo belum bertambah setelah top up Gopay:

Penting untuk melihat kembali nomor telepon yang dituju sudah benar dan tidak ada kekeliruan.

Pastikan nomor yang terdaftar di akun Anda masih digunakan dan dalam status aktif.

Cek transaksi yang Anda lakukan tertera di menu ‘Riwayat Gopay’

Jika belum berhasil, coba lagi dengan tutup dan buka kembali aplikasi Gojek Anda.

Solusi terakhir yang bisa Anda lakukan jika memang saldo Gopay belum masuk adalah dengan menghubungi Customer Service (CS).

Anda bisa mengubunginya melalui komunikasi langsung (datang ke kantor), via telepon ataupun ke email cs@go-pay.co,id

Semoga bermanfaat!

Baca Juga: Apakah Gopay Paylater Dapat Ditarik Tunai? Ini Penjelasan Lengkapnya