GridFame.id - Simak cara transfer LinkAja ke DANA dan juga ke rekening bank, ada langkah praktisnya.
Selain bisa transfer ke DANA, simak juga cara transfer LinkAja ke rekening bank.
Transfer dana ke rekening bank lewat LinkAja juga lebih mudah dan juga murah.
LinkAja merupakan dompet digital yang tak hanya untuk transaksi secara praktis namun juga memiliki layanan transfer ke rekening bank.
Aplikasi keuangan digital ini dapat Anda manfaatkan untuk menyimpan uang dan bahkan melakukan transfer ke aplikasi lainnya, yaitu Dana.
LinkAja merupakan aplikasi keuangan digital yang menjadi Badan Usaha Milik Negara (BUMN), yaitu dari Telkomsel.
Pengguna dapat melakukan transfer saldo ke Bank Himbara (Bank Mandiri, Bank BRI, Bank BNI, dan Bank BTN).
Ketika melakukan transfer, Anda akan dikenakan biaya admin Rp 1.000.
Tak hanya bank Himbara, pengguna juga bisa melakukan transfer saldo ke bank lainnya seperti BCA, CIMB Niaga, BSI, Permata Bank, Bank Danamon, dan lainnya.
Cara Transfer LinkAja ke DANA
Untuk melakukan transfer tersebut, Anda dapat mengikuti beberapa cara transfer LinkAja ke Dana.
Apa saja cara transfer tersebut? simak langkah-langkahnya.
1. Buka Aplikasi LinkAja
Anda harus mengunduh aplikasi LinkAja terlebih dahulu untuk melakukan proses transaksi secara digital.
Setelah mengunduhnya, Anda dapat melakukan registrasi dan mengatur PIN. Setelah itu, Anda akan diarahkan menuju beranda aplikasi dan klik 'Kirim Uang'.
2. Pilih Bank Tujuan
Setelah klik 'Kirim Uang', Anda dapat memilih bank tujuan dengan cara klik 'Tujuan Bank'.
Anda bisa memilih beberapa bank sebagai perantara untuk melakukan transfer dari LinkAja ke Dana secara digital.
3. Masukkan Nomor Rekening
Setelah memilih bank tujuan, Anda pun akan diarahkan untuk memasukkan nomor rekening pada kolom kosong yang sudah tersedia.
Isi kode 8059 dan diikuti dengan nomor telepon Anda, setelah klik 'Lanjut' untuk memproses transaksi digital.
Baca Juga: Cara Transfer Saldo Link Aja ke Rekening Bank, Segini Biaya Adminnya
4. Konfirmasi Transfer
Apabila sudah memasukkan nomor rekening, Anda akan diarahkan untuk melakukan konfirmasi transfer.
Ketika ingin melakukan transfer, masukkan saldo di LinkAja yang akan ditransfer. Lalu, klik centang pada bagian bawah.
5. Transaksi sudah Selesai
Transaksi Anda akan dinyatakan selesai ketika Anda mendapatkan infromasi bahwa saldo di dalam LinkAja sudah berpindah ke Dana.
Pastikan Anda sudah memeriksa saldo Dana, apakah bertambah atau belum.
Hal yang harus diperhatikan adalah Anda akan dikenakan biaya admin sebesar Rp 6.500, sehingga pastikan Anda memiliki saldo yang cukup, dikutip dari Sonora.id.
Cara transfer saldo LinkAja ke rekening bank
Berikut ini langkah-langkah transfer saldo LinkAja ke rekening Bank, dikutip dari Kompas.com.
- Buka aplikasi LinkAja atau download aplikasinya di Play Store (Android) dan App Store (iOS)
- Pilih menu ‘Kirim Uang’ di aplikasi LinkAja
- Pilih ‘Rekening Bank’
- Pilih ‘Bank Tujuan’
- Masukkan nomor rekening yang dituju
- Masukkan nominal uang yang akan dikirim
- Periksa kembali nama ‘Pemilik Rekening’ dan jumlah uang yang akan dikirimkan
- Jika sudah sesuai, masukkan PIN LinkAja kamu dan tunggu sampai transaksi berhasil
Baca Juga: Cara Transfer Pulsa XL Terbaru 2022, Mudah dan Praktis