Find Us On Social Media :

Update Kasus Gagal Ginjal Akut November 2022, Waspadai Gejala Khasnya! Amati Frekuensi Pipisnya, Para Ayah Ibu Wajib Tahu Ciri Urin Normal pada Anak

Update kasus gagal ginjal di Indonesia, para ibu waspada soal urin anak.

GridFame.id - Update kasus ginjal akut November 2022 jumlah total di Indonesia mencapai 325 per Selasa (1/11/2022) lalu.

Menteri Kesehatan (Menkes) Budi Gunadi Sadikin yang memaparkan jumlah total kasus gagal ginjal akut di Indonesia itu.

Menurut catatannya, Provinsi DKI Jakarta yang memiliki persebaran kasus paling tinggi.

Akan tetapi, Budi Gunadi tak memerinci berapa angka kasus di DKI Jakarta yang terkini.

"Kemudian, ada Jawa Barat, Jawa Timur, Banten," ujarnya.

Sementara itu, total angka kematian akibat gagal ginjal akut sebanyak 178 orang atau 54 persen (fatality rate).

Budi Gunadi mengeklaim, angka kematian itu sudah menurun dibandingkan sebelumnya yang sempat mencapai 60 persen.

Gejala Khas Gagal Ginjal Akut

Penurunan jumlah air seni bahkan tidak mengeluarkan air seni sama sekali menjadi salah satu gejala khas dari gangguan ginjal akut progresif atipikal (acute kidney injury atau AKI).

Hal ini menyebabkan Kementerian Kesehatan mengimbau pada orang tua untuk mengamati anak-anaknya, terutama balita. Pemantauan tersebut bisa berupa warna urin dan frekuensi berkemih dalam sehari.

Mengutip dari laman Dinkes.jakarta.go.id, pemantauan urin si kecil sangat penting dilakukan untuk mengetahui kondisi kesehatan sang buah hati. Lantas bagaimana ciri urin normal pada anak?

Baca Juga: Bukan Demam Ini Gejala Gagal Ginjal Akut yang Khas dan Sering Dikeluhkan